Xiaomi Luncurkan Mobil Listrik Tahan Cuaca Pada Tahun 2024, Cek Harganya Disini!

- 1 Mei 2023, 08:50 WIB
Xiaomi Luncurkan Mobil Listrik Tahan Cuaca Pada Tahun 2024, Cek Harganya Disini!
Xiaomi Luncurkan Mobil Listrik Tahan Cuaca Pada Tahun 2024, Cek Harganya Disini! /gizchina.com/

INFOTEMANGGUNG.COM – Perusahaan raksasa teknologi asal China, Xiaomi dikabarkan akan meluncurkan mobil listrik secara massal pada tahun 2024. Bahkan rumornya mobil listrik buatan perusahaan gadget tersebut tahan cuaca.

Xiaomi yang sebelumnya sudah sukses memproduksi berbagai macam teknologi tersebut, saat ini mereka sedang mencoba melebarkan pasarnya ke mobil listrik.

Setidaknya, perusahaan tersebut sedang melakukan uji coba dua unit model mobil listrik di wilayah China.

Hal ini terlihat dari postingan seorang blogger dengan username @不是郑小 di platform media Weibo, terdapat gambar pengujian model EV terbaru yang diproduksi oleh Xiaomi yang identitasnya masih misterius.

Baca Juga: Papua Selatan Sudah Menggunakan Kendaraan Listrik, Jokowi Memperhitungkan Insentifnya : Motor Terlebih Dahulu

Pada gambar yang ditampilkannya, juga terdapat CEO perusahaan, Lei Jun dan pendiri Xiaomi sedang melakukan uji coba mobil listrik tersebut.

Keseriusan produsen smartphone terbesar di China tersebut sangat tinggi, karena mobil yang diujinya dilakukan dalam kondisi cuaca ekstrem yang dingin dan kemungkinan juga membuat sebuah kalibrasi penting, dihimpun dari Gizmochina, Kamis (19/1/2023).

Bahkan, yang lebih menariknya lagi Lei Jun selaku CEO Xiaomi sedang berada di belakang kemudi di salah satu unit uji.

Siap Memproduksi Pada Tahun 2024

Dikutip dari Gizmochina, pada Senin 13 februari 2023 lalu, Xiaomi dikabarkan telah membangun fasilitas mobilnya sendiri di Yizhuang Beijing, yang menampung kantor pusat penjualan dan R&D.

Rencana Xiaomi dalam membuat mobil listrik juga sudah sampai tahap pembangunan pabrik kendaraan yang berfungsi penuh dengan kapasitas 300.000 kendaraan per tahun dengan produksi awal pada tahun 2024.

Baca Juga: 3 Cara Membuang Limbah B3 atau Baterai Kendaraan Listrik yang Perlu Dipahami Sebelum Membelinya

CEO Xiaomi, Lei Jun, mengatakan bahwa dirinya dalam beberapa waktu terakhir banyak mendedikasikan waktu dan energinya untuk divisi otomotif yang baru.

Bahkan pihaknya juga sudah memperbesar tim R&D mobil listrik hingga menjadi lebih dari 2.300 orang dengan harapan targetnya pada akhir desember atau musim dingin mendatang bisa terealisasi.

Harga Mobil Listrik Xiaomi

Untuk saat ini, produk mobil listrik yang akan mulai diluncurkan oleh perusahaan teknologi terbesar di China tersebut adalah jenis sedan.

Hal ini terlihat dari gambar dari postingan @不是郑小, dengan desain yang sangat sporty dan diyakini mobil juga dilengkapi dengan sensor LiDAR di atap kendaraan untuk mendukung fitur otonom.

Namun sayangnya, pihak dari Xiaomi belum bisa memberikan detail yang baik, tapi kabarnya EV pertama perusahaan diharapkan menjadi sedan berukuran sedang yang akan diluncurkan dalam dua versi berbeda di tahun 2024 mendatang.

Xiaomi mantap untuk masuk ke industri mobil listrik selama 10 tahun kedepan dan menyebutkan harga yang dijual di bawah Rp 400 jutaan.***

 

Editor: Kun Daniel Chandra

Sumber: Gizchina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x