Yamaha Neos, Motor Listrik Paling Masuk Akal untuk Dijual di Indonesia, Ini Spesifikasi dan Harganya

- 20 Februari 2023, 15:08 WIB
Yamaha Neos, Motor Listrik Paling Masuk Akal untuk Dijual di Indonesia, Ini Spesifikasi dan Harganya
Yamaha Neos, Motor Listrik Paling Masuk Akal untuk Dijual di Indonesia, Ini Spesifikasi dan Harganya /Tangkap layar Yamaha-motor.eu//

Motor ini dapat menghasilkan tenaga 2,3 kW atau 3,1 hp, tidak heran jika Yamaha mengklaim bahwa motor ini setara dengan mesin 50 CC. Walaupun begitu torsi motor ini terbilang besar karena mencapai 138 Nm dan dapat dicapai di 40 Rpm.

Fitur dan Harga

Yamaha Neos memiliki dua mode berkendara, yaitu standar atau normal dan eco. Mode normal diklaim dengan output 2,06 kW sementara pada mode eco diklaim output 1,58 kW.

Baca Juga: UPDATE! Ini Daftar Harga Vespa Matic di Kabupaten Situbondo Terbaru 2023, Mana Vespa Matic Pilihanmu?

Motor ini juga dibekali dengan sejumlah fitur kekinian, seperti pemasangan baterai tambahan di ruang bagasi, charger di konsol boks depan, dua mode berkendara, konektivitas Y-Connect yang dapat dihubungkan ke smartphone, sistem nirkunci, dan lainnya.

Yamaha Neos hadir dalam tiga pilihan warna yaitu, putih, biru, dan hitam. Sedangkan jika berbicara harga, di Vietnam motor listrik ini dibanderol mulai dari 50 juta VND atau setara Rp32 jutaan.

Itulah spesifikasi dari Yamaha Neos yang diklaim menjadi salah satu motor listrik yang layak dijual di Indonesia. Meskipun begitu, hingga saat ini Yamaha masih belum secara resmi membocorkan harga dan memasarkan motor ini di Indonesia.***

Disclaimer:

INFOTEMANGGUNG.COM tidak mengijinkan artikel dicopy paste atau dilakukan sindikasi dengan alasan apapun.

 

Halaman:

Editor: Kurnia Fatchul Ma'rifah

Sumber: YouTube OTOMOTIF TV


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah