Ide Jualan Keripik Nangka, Jajanan Garing Kesukaan Keluarga, Pasti Banyak yang Suka

- 17 November 2022, 08:00 WIB
Ide Jualan Keripik Nangka, Jajanan Garing Kesukaan Keluarga, Pasti Banyak yang Suka
Ide Jualan Keripik Nangka, Jajanan Garing Kesukaan Keluarga, Pasti Banyak yang Suka /Cookpad @didowardah/

INFOTEMANGGUNG.COM – Tipe camilan Keripik Nangka ini mungkin bukan hal baru, namun tetap saja banyak yang menyenangi. Tepat banget untuk ide jualan modal kecil tapi untungnya bisa besar.

Selain rasanya yang enak, tipe jajanan Keripik Nangka ini merupakan kesukaan seluruh keluarga karena teksturnya yang kriuk. Apalagi karena rasanya juga khas, membuat orang makin suka.

Bahan utamanya juga tidak sulit dicari, harganya ekonomis, dan mudah membuatnya. Jadi kenapa tidak mengupayakannya untuk dijadikan ide jualan selain untuk dinikmati sendiri?

Baca Juga: Ide Jualan Keripik Apel Kayu Manis, Makanan Ringan Kriuk Bergaya, Kesukaan Keluarga

Di bawah ini adalah resep Keripik Nangka yang dibuat dengan standar satu porsi. Kalau dibutuhkan, jumlahnya dapat disesuaikan, termasuk rasanya.

Bahan yang Dipersiapkan:

  • Nangka 1 kg.
  • Air kapur sirih 3 sdm (boleh tidak pakai).
  • Minyak untuk menggoreng.

Bumbu (bisa untuk 4 kg Nangka)

  • Air 1 gelas
  • Garam 2 sdm
  • Kaldu bubuk ½ sdm, opsional
  • Kunyit bubuk 1/4 s.d ½ sdm, opsional
  • Bubuk bawang putih ½ sdm, opsional

Cara Membuatnya:

  • Siapkan 1 sdm kapur sirih, tuang dengan ½ gelas air. Lalu diamkan hingga larutan kapur menjadi bening. Sisihkan.

Baca Juga: Ide Jualan dengan Modal Kecil, Ternyata Singkong Bisa menjadi Alternatif

  • Pisahkan buah Nangka dari isinya. Lalu potong sesuai selera. Boleh bentuk korek api atau diiris tipis menggunakan alat pengiris keripik pisang.
    Setelah dipotong, segera rendam potongan Nangka dengan secukupnya air, lalu tambahkan 3 sdm air kapur sirih, diambil yang bagian beningnya.
  • Aduk rata, dan diamkan sekitar 30 s.d 60 menit hingga potongan Nangka menjadi lebih getas dan kesat.
  • Sambil menunggu, siapkan juga bahan bumbunya, campurkan semua bahan bumbu yaitu ada garam, micin atau kaldu bubuk, lalu bawang putih bubuk dan kunyit bubuk. Tambahkan air, aduk rata, sisihkan.
  • Kembali ke rendaman Nangka. Setelah didiamkan, tiriskan potongan Nangka. Lalu cuci hingga bersih atau jika direndam air, airnya itu sampai menjadi bening dan bebas getah. Setelah itu, tiriskan.
  • Selanjutnya panaskan secukupnya minyak goreng, goreng potongan Nangka dengan menggunakan api sedang agak besar sambil terus diaduk-aduk.
  • Setelah digoreng sampai agak kaku, atau kira-kira itu setelah digoreng sekitar 10 s.d 12 menit, tuangi potongan Nangka dengan air bumbu yang sudah disiapkan tadi.
  • Tuang sambil dipercikan secara merata sebanyak 2 s.d 3 sdm, sesuai dengan banyaknya Nangka yang digoreng. Lalu lanjut digoreng sambil diaduk bolak-balik hingga buih di minyak hilang.
  • Setelah buih menghilang dan tekstur Nangka garing, segera angkat. Tiriskan. Goreng sisanya hingga habis.

NOTE:

  • Jika suka, untuk bagian Jerami Nangka yang terlihat lebih tebal dan berwarna kuning juga bisa kita ambil dan digoreng, dengan cara yang sama seperti membuat daging Nangkanya. Bagian Jerami yang menguning ini justru jika dibuat keripik, hasilnya lebih cepat crunchy, dan garing sempurna.

Baca Juga: Ide Jualan Kekinian, Resep Taco Daging Sapi, Bikin Nagih!

  • Pilih Nangka yang sudah tua, teksturnya masih keras seperti Salak agar saat digoreng bisa garing dan renyah
  • Jika disimpan untuk jangka lama, agar awet kriuk, setelah digoreng dan Keripik Nangka sudah dingin, sebaiknya goreng kembali keripik Nangka, dengan menggunakan minyak yang panas. Goreng dengan menggunakan api sedang cukup selama 2 menit saja atau hingga keripiknya itu kembali menjadi kriuk. Hasil keripik Nangka yang sudah digoreng 2 kali, warnanya itu masih terlihat kuning cantik, dengan tekstur yang benar-benar kriuk renyah.

    Terbukti jajanan Keripik Nangka ini tidak sulit membuatnya, bukan? Jika dibandingkan dari ongkos pembuatannya, jumlah yang dihasilkan cocok untuk ide jualan dibuat menjadi beberapa bungkus.

Dengan begitu dapat lebih mudah memasarkannya, termasuk mampu menekan harga jualnya. Buatlah kemasan yang menarik sehingga akan menambah nilai jualnya.

Selamat mencoba dan semoga sukses ide jualannya.***

Halaman:

Editor: Rian Dwi Atmoko

Sumber: Cookpad @didowardah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah