Manfaat Daun Bidara dalam Islam, dari Usir Jin Sampai Mengobati Penyakit

- 3 Juni 2022, 21:45 WIB
Tanaman Bidara menurut Primbon Jawa banyak manfaat.
Tanaman Bidara menurut Primbon Jawa banyak manfaat. /

InfoTemanggung.com - Ternyata daun bidara adalah racun bagi bangsa jin. Manfaat daun bidara dalam Islam sebagai penangkal sihir serta gangguan jin memang sudah sangat dikenal. Alquran juga menyebut daun bidara pada beberapa ayat. Inilah beberapa manfaatnya:

1. Untuk menangkal sihir dan gangguan Jin

Seperti sudah dikenal, manfaat daun bidara dalam Islam ialah membuyarkan sihir serta godaan jin. Sesuai pendapat Wahb bin Munabbih, ahli tabiin yang juga mendalami sejarah dan pengobatan, untuk menangkal sihir daun diolah sebagai berikut:

Baca Juga: Ini Amalan Penangkal Sihir Paling Ampuh, Sudah Coba?

  • Haluskan tujuh lembar daun bidara.
  • Larutkan daun bidara yang sudah halus ke dalam air.
  • Di depan campuran itu, bacakan ayat Kursi.
  • Berikan air larutan itu pada orang yang terkena sihir supaya diminum.
  • Air bercampur daun bidara di wadah lebih besar yang sudah dibacakan ayat kursi bisa dipakai untuk mandi.

2. Dipakai untuk bersuci

Daun bidara juga bisa dipakai untuk mualaf, wanita haid untuk bersuci. Daun ini juga dipergunakan untuk memandikan jenazah, bisa diguyurkan tiga atau lima kali. Bagi mualaf ada baiknya mandi dengan air dicampur daun bidara menurut hadis An Nasa'i nomor 188.

Baca Juga: Cara Menghilangkan Energi Negatif di Rumah, Hanya dengan Air dan Garam

Wanita haid bisa bersuci dengan air yang sudah dicampuri daun bidara. Cara menggunakanya adalah sebagai berikut:

  • Tuang air bercampur daun bidara di atas kepala wanita yang sedang menstruasi.
  • Gosok kepala dengan usapan kuat sampai air merasuk di akar rambut.
  • Siram seluruh tubuh dengan air.
  • Ambil potongan kecil kain yang telah dibasahi pakai minyak misik lalu bersihkan badan dengannya.

3. Mengatasi Berbagai Macam Penyakit

Luar biasa banyak sekali penyakit yang bisa diatasi dengan daun bidara. Dari penyakit susah tidur sampai kanker. Daun bidara juga bisa menguatkan gigi dan rambut.

Manfaat lainnya ialah menurunkan tekanan darah tinggi, meningkatkan metabolisme serta menguatkan tulang.

Baca Juga: MasyaAllah Ternyata Ini Manfaat Salat Bagi Kehidupan, Simak Yuk!

Halaman:

Editor: Siti Juniafi Maulidiyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x