Yuk Simak! 5 Cara Menjaga Kewarasan Saat Stress Paling Ampuh

- 15 Agustus 2023, 15:08 WIB
Yuk Simak! 5 Cara Menjaga Kewarasan Saat Stress Paling Ampuh
Yuk Simak! 5 Cara Menjaga Kewarasan Saat Stress Paling Ampuh /Pexels.com / Engin Akyurt/

INFOTEMANGGUNG.COM – Kesibukan yang padat kerap kali membuat seseorang stress. Oleh sebab itu, harus tahu cara menjaga kewarasan saat stress agar kewarasan tetap terjaga. Hal ini memang terkesan sepele namun nyatanya sangat penting.

Banyak orang yang stress kemudian melakukan hal-hal yang tidak seharusnya atau merugikan. Jadi cara yang tepat untuk mengatasinya harus diketahui dan diterapkan dengan baik. Inilah beberapa cara tersebut:

1. Cerita ke Orang Lain

Pilihan cara pertama yang bisa dilakukan adalah bercerita ke orang lain. Masalah yang sedang dihadapi akan terasa semakin menumpuk saat dipendam sendiri. Jadi jangan ragu untuk bercerita ke orang terdekat yang dipercaya.

Baca Juga: Sudah Tahu Belum? Ternyata Olahraga Bermanfaat Bagi Kesehatan Mental Lho!

Meski awalnya ragu, namun tetap upayakan untuk cerita. Jika sulit, maka cerita hal-hal yang paling sepele. Nantinya, alur cerita bisa berkembang dan semua masalah bisa diluapkan dalam proses cerita tersebut.

Lalu bagaimana jika tidak memiliki orang yang bisa dipercaya? Jika demikian, maka coba cari jalur yang hampir sama. Sekarang sudah banyak layanan chat atau website yang bisa dipakai untuk mencurahkan isi pikiran dengan gratis.

2. Coba Hal Baru

Tingkat stres akan semakin meningkat saat seseorang bosan dengan kegiatan hariannya. Meski kegiatan tersebut tidak terlalu sulit, namun bagi orang stres akan terasa sangat berat dan sulit untuk dijalankan.

Untuk itu, coba lakukan hal baru yang berbeda dari kesibukan harian. Hal baru ini bisa berupa hobi yang unik dan terkesan menarik. Saat mencoba hal baru, maka pikiran akan semakin terkoneksi dengan hal-hal yang positif.

Halaman:

Editor: Kun Daniel Chandra

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah