Tanaman Berdaun Ungu Tinggi Antioksidan Ini Ternyata Obat Bronkhitis dan Batuk Berdarah

- 20 Agustus 2022, 14:34 WIB
Ilustrasi Tanaman Adam Hawa: Obat Bronkitis
Ilustrasi Tanaman Adam Hawa: Obat Bronkitis /Tangkap Layar/youtube @Suryani nieznm

INFOTEMANGGUNG.COM – Sebenarnya tanaman ini banyak ditanam orang sebagai hiasan karena warna daunnya yang unik.

Hijau dan ungu di bagian atas, tapi ungu gelap di bagian bawahnya. Bentuknya seperti lidah atau pedang berujung runcing.

Tidak disangka ternyata tanaman ini memiliki banyak kegunaan untuk kesehatan. Bisa sebagai obat luar untuk luka, mengobati anemia, diare, dan yang paling utama adalah mengobati batuk berdarah dan bronchitis.

Tanaman daun yang disebut Rhoeo Discolor ini memiliki senyawa flavonoid yang tinggi. Dengan begitu membuat tanaman ini berkhasiat untuk mengobati banyak penyakit.

Baca Juga: Nyesel Baru Tahu, Daun Ini Memiliki Segudang Manfaat, Salah Satunya untuk Menghambat Bulu Ketiak

Menanamnya juga cukup mudah dan banyak ditemui di halaman rumah.

Manfaat Tanaman Adam Hawa

Kandungan antosianin tanaman ini berpengaruh pada sekresi insulin di pankreas, sehingga bisa menurunkan kadar gula darah. Warna merah ungunya memiliki kandungan flavonoid, terpenoid, dan kalkon.

1. Bronkitis dan Batuk Berdarah

Kandungan carboxyrnethykellulose, acetylaminofluorene, dimethyl suffoxide, zat 2-AAF, membuat tanaman ini mampu menyembuhkan penyakit bronchitis dan batuk berdarah.

2. Diare and Disentri

Banyaknya senyawa yang terkandung dalam tanaman ini bisa membantu mengobati pencernaan dan menghentikan diare dan disentri.

Halaman:

Editor: Siti Juniafi Maulidiyah

Sumber: Bibitbunga.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x