Serial The Idol, Memiliki Sinopsis Menarik Tapi Tuai Kritikan Buruk

- 27 Mei 2023, 09:47 WIB
Serial The Idol, Memiliki Sinopsis Menarik Tapi Tuai Kritikan Buruk
Serial The Idol, Memiliki Sinopsis Menarik Tapi Tuai Kritikan Buruk /rottentomatoes.com/

Kritikus David Fear dari majalah Rolling Stone mendeskripsikan serial tersebut sebagai cerita yang mengerikan. Menurutnya banyak adegan kotor dan brutal yang dianggapnya salah mengartikan sebuah kesengsaraan. Sindiran dari cerita serial The Idol sendiri menurut David lebih terkesan kasar bukan tajam.

Peter De Brouge dari Variety juga mengkritik serial The Idol yang penggambaran adegan dewasanya terasa seperti fantasi laki-laki yang berantakan. 

Adapun Jo Ann Titmarsh dari London London Evening Standard menilai serial ini terasa terlalu kotor untuk ditonton.

Baca Juga: Tina Turner Meninggal Dunia, Ini Perjalanan Kariernya

Tak ketinggalan kritikus Robbie Collin dari media The Telegraph Inggris mengatakan bahwa drama tersebut adalah drama dengan kalimat dan musik terburuk yang didengarnya tahun ini. Menurutnya karya tersebut sudah berbau kegagalan.

Berbagai ulasan bernada miring tersebut tak lepas dari rumor tentang sutradara Sam Levinson yang menambahkan banyak adegan vulgar yang mengganggu setelah Amy Seimetz mundur dari kursi sutradara, sehingga mengubah esensi asli dari serial tersebut.

Mendapat banyak kritikan buruk, The Idol tetap akan ditayangkan di HBO pada 4 Juni 2023 mendatang.***

Halaman:

Editor: Kun Daniel Chandra

Sumber: Youtube ME DIANA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x