Mediasi Lanjutan Gagal, Proses Hukum untuk Haters Dewi Perssik Akan Dilanjutkan?

- 8 November 2022, 14:57 WIB
Mediasi Lanjutan Gagal, Proses Hukum untuk Haters Dewi Perssik Akan Dilanjutkan
Mediasi Lanjutan Gagal, Proses Hukum untuk Haters Dewi Perssik Akan Dilanjutkan /tangkapanlayarinstagram/@dewiperssik9

INFOTEMANGGUNG.COM - Proses hukum untuk haters Dewi Perssik dinilai akan berlanjut karena mediasi lanjutan yang telah dilakukan kedua belah pihak ternyata gagal.

Sebelumnya, Dewi Perssik dan pengacaranya, Sandy Arifin, sempat melakukan mediasi yang pertama dengan satu dari ketiga terlapor yang membuat konten ujaran kebencian terhadap Dewi Perssik.

Saat itu, mediasi harus ditunda karena beberapa hal seperti menunggu keluarga Dewi Perssik terutama sang ibu untuk datang ke Jakarta dan bertemu dengan terlapor, dan jadwal penting Dewi Perssik yang tidak dapat ditunda.

Baca Juga: Nagita Slavina Terkejut Saat Mendengar Kaesang Segera Menikah, Nagita: Cepat Banget, Aku Kaget

Pada proses mediasi pertama, Dewi Perssik mengungkap bahwa ia telah memaafkan sang terlapor namun ia ingin menyerahkan keputusan kepada keluarganya.

Untuk itu, pada 7 November 2022, Dewi Perssik kembali menghadiri Polsek Jakarta Selatan bersama pengacara dan sang kakak laki-laki untuk melakukan mediasi lanjutan.

Sang ibu yang diyakini akan hadir pada proses mediasi kali ini ternyata tidak dapat datang karena kelelahan yang dialaminya saat perjalanan menuju Jakarta dari Jember. Untuk itu, sang kakak, Bin, menjadi perwakilan untuk ibunya.

Setelah mediasi lanjutan selesai, sang pengacara memberikan keterangan mengenai hasil dari mediasi tersebut. Ia menyebutkan, bahwa mediasi hari itu gagal. Sampai detik ini, belum ada kata perdamaian dari kedua belah pihak.

Baca Juga: Kualat Tinggal Mawar AFI demi Babysitter, Kini Steno Harus Jual Mobil Karena Ekonomi Seret

Halaman:

Editor: Jati Kuncoro

Sumber: YouTube Cumi Cumi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah