Cerita Dongeng: Pertarungan Sengit Angin dan Matahari, Ajarkan Untuk Tak Saling Adu Kekuatan

- 24 Juni 2022, 14:33 WIB
Cerita Dongeng: Pertarungan Sengit Angin dan Matahari
Cerita Dongeng: Pertarungan Sengit Angin dan Matahari /YouTube/

INFOTEMANGGUNG.COM - Cerita dongeng ini terjadi di sebuah kerajaan langit. Saat itu merupakan hari yang sangat damai seperti biasanya. Seperti biasa matahari sedang menjalankan tugasnya untuk menyinari dunia.

Sementara angin juga menjalankan tugasnya untuk menyejukan dunia. Tiba-tiba salah satu dari mereka, yaitu si matahari yang bosan pun mencari masalah dengan angin untuk menghilangkan kebosanannya.

Matahari pun memulai percakapan dengan angin ”Hei, angin! Diantara kau dan aku siapakah yang terkuat?” tanya matahari.

“Tentu saja aku. Kenapa kau harus bertanya hal yang sudah jelas!” jawab angin.

Baca Juga: Cerita Dongeng: Kisah Petualangan Kakak Beradik dan Peri Air yang Jahat

Pada dasarnya baik angin maupun matahari memiliki ego dan kesombongan yang sama besarnya. Mereka selalu merasa dirinya dewa dalam cerita dongeng dan lebih hebat dari siapapun. Sehingga, mereka pun sering berdebat.

Akhirnya si angin pun mengajak matahari untuk membuktikannya. “Daripada hanya besar omong seperti ini. Mari kita buktikan siapa yang paling kuat sekarang!” kata angin. “Bagaimana caranya?” tanya matahari.

Saat keduanya sedang berdebat mengenai cara membuktikannya. Di dunia bawah ada seorang laki-laki yang berjalan mengenakan jubah. Melihat hal itu pun si angin memiliki sebuah ide.

Baca Juga: Cerita Dongeng: Cinderella, Gadis Kotor Dipilih oleh Pangeran

Halaman:

Editor: Siti Juniafi Maulidiyah

Sumber: gerbangcerita


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah