Cerita Dongeng: Mengapa Beo Hanya Bisa Menirukan Suara? Jawabannya Ada di Cerita Ini

- 13 Juni 2022, 18:39 WIB
Ilustrasi. cerita dongeng yang menceritakan tentang mengapa beo bisa menirukan suara manusia
Ilustrasi. cerita dongeng yang menceritakan tentang mengapa beo bisa menirukan suara manusia /Rizky Dwi/

InfoTemanggung.com – Cerita dongeng tentang burung beo ini bermula dari Singa, si Raja Hutan, mengumpulkan seluruh penghuni hutan.

Singa mengumumkan bahwa ia akan mengadakan sebuah perlombaan untuk mencari hewan yang suaranya paling bagus dan paling enak di dengar.

Semua hewan berlatih suara mereka masing-masing hingga bisa terdengar bagus saat perlombaan nanti. Khususnya para burung yang jadi lebih sering berkicau agar suaranya lebih jernih dan indah.

Baca Juga: Cerita Dongeng: Ibuku Jadi Ikan Duyung, Kisah Tentang Kedurhakaan Anak dan Keegoisan Suami

Setiap hewan memiliki suara khas-nya masing-masing. Ada yang berteriak tinggi, ada yang bercericip lembut, ada yang mengaum dan masih banyak lagi.

Semuanya sibuk berlatih, kecuali burung Beo. Karena merasa sudah memiliki suara yang bagus, dia tidak mau berlatih. Melainkan sibuk berkeliling mendengarkan suara hewan lainnya.

Bukan hanya mendengarkan tapi juga dia mengejek suara hewan lainnya dengan cara meniru suara mereka. Semua jenis suara dari berbagai hewan ditirunya dengan baik.

Burung Beo ini berhasil menirukan semua suara hewan yang ada di hutan dengan sangat baik dan hal itu membuat Singa merasa heran. Padahal si Beo hanya bermaksud meledek suara hewan lainnya saja.

Baca Juga: Cerita Dongeng: Kisah Cinta Keris Empu Gandring Diantara Ken Dedes dan Ken Arok

Halaman:

Editor: Siti Juniafi Maulidiyah

Sumber: HaiBunda.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah