Cara Menghubungkan Akulaku ke Shopee Tanpa Ribet

- 2 Juni 2022, 23:30 WIB
Cara Menghubungkan Akulaku ke Shopee Tanpa Ribet
Cara Menghubungkan Akulaku ke Shopee Tanpa Ribet /Daria Shevtsova/Pexels

InfoTemanggung.com - Pengguna Akulaku wajib mengetahui bahwa akulaku bisa digunakan juga di platform Shopee. Pengguna bisa menggunakan cara menghubungkan akulaku ke shopee untuk membeli barang dengan cara mencicil nya.

Sehingga, pengguna bisa langsung membeli barangnya dan mendapatkan barang tersebut dengan cepat.

Walaupun Akulaku dan Shopee adalah partner, pembayaran melalui Akulaku tidak langsung muncul secara otomatis.

Baca Juga: Cara Mencairkan Limit Kredivo ke Rekening Sendiri Melalui Pinjaman Mini dan Jumbo

Untuk bisa melakukan pembayaran dengan Akulaku di harus dihubungkan terlebih dahulu. Perhatikan langkah-langkah ini untuk menghubungkan Akulaku sebagai pembayaran di Shopee.

Persyaratan yang Harus Dipenuhi

Sebelum masuk ke cara menghubungkan Akulaku ke Shopee. Pengguna harus memenuhi empat persyaratan agar penyatuannya berhasil. Apa saja syarat-syaratnya? Bisa dilihat berikut ini:

  • Sudah update aplikasi Akulaku dan Shopee versi terbaru.
  • Baik akun Akulaku maupun Shopee tidak memiliki masalah.
  • Nomor handphone yang digunakan pada akun Akulaku dan Shopee haruslah sama.
  • Sudah mengurus pengajuan limit pinjaman di Akulaku.

Cara Menghubungkan Akulaku ke Shopee

Jika semua persyaratan sudah bisa dipenuhi oleh pengguna. Bisa lanjut melakukan langkah-langkah yang akan dijelaskan ini. Agar bisa membeli barang di Shopee menggunakan Akulaku.

  1. Buka Aplikasi Akulaku.
  2. Masuk ke menu bills dan keuangan.
  3. Lanjut ke Sub menu Naikkan Limit.
  4. Ketuk Otorisasi Akun.
  5. Cari kata Shopee dan tekan hubungkan.
  6. Jika berhasil akan tertulis sudah terhubung.

Cek Keberhasilan dengan Belanja di Shopee

Buka Shopee untuk mengecek apakah akun Akulaku benar-benar berhasil terhubung dengan Shopee. Cobalah untuk mencari barang yang ingin dibeli atau barang yang sudah lama berada di wishlist dan keranjang. Langkah-langkah lebih lengkapnya sebagai berikut:

  1. Bukalah aplikasi Shopee.
  2. Cari barang yang ingin dibeli.
  3. Klik barang tersebut dan langsung pilih checkout.
  4. Jika Akulaku telah berhasil dipasangkan dengan Shopee. Pada pengaturan pembayaran akan muncul Akulaku.
  5. Pilih metode pembayaran Akulaku.
  6. Selesaikan dengan memencet pesan sekarang.

Itulah dia cara menghubungkan akun Akulaku ke Shopee. Sehingga, pengguna lama Akulaku bisa berbelanja di Shopee dengan cicilan barang. Tanpa harus repot mengaktifkan Shopee pay later yang merupakan produk cicilan barang dari Shopee langsung.

Halaman:

Editor: Rian Dwi Atmoko


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x