Harapan Temanggung Menjadi Juara Nasional dalam Penilaian Tahap III Verifikasi PPD Tahun 2023

- 6 April 2023, 12:46 WIB
Harapan Temanggung Menjadi Juara Nasional dalam Penilaian Tahap III Verifikasi PPD Tahun 2023
Harapan Temanggung Menjadi Juara Nasional dalam Penilaian Tahap III Verifikasi PPD Tahun 2023 /temanggungkab.go.id/

INFOTEMANGGUNG.COM - Pemerintah Kabupaten Temanggung saat ini sedang menjalani tahap akhir verifikasi untuk Penghargaan Pembangunan Daerah (PPD) Tahun 2023.

 

Pada Focus Group Discussion (FGD) yang diadakan pada Selasa (4/4/2023) di Pendopo Pengayoman Temanggung, tim penilai dari Bappenas yang terdiri dari Syahrial Loetan dari Tim Independen Teknokrat dan Birokrat Indonesia, serta Diah Lenggogeni dari Tim Teknis PPD 2023, mengajukan beberapa pertanyaan kepada audiens terkait. Kabupaten Temanggung berharap dapat meraih juara nasional dalam PPD tahun ini.

Bupati HM Al Khadziq hadir dalam FGD dan menyampaikan bahwa keberhasilan Pemkab Temanggung dalam seleksi PPD Tahun 2023 di tingkat provinsi dan nasional adalah sebagai pengingat bahwa perencanaan pembangunan harus melibatkan masyarakat dan memperhatikan strategi pembangunan di tingkat provinsi dan nasional secara aspiratif.

Baca Juga: 5 Tempat Bukber yang Asyik di Temanggung, Dicoba yuk Ramadhan ini

"Proses penilaian Penghargaan Pembangunan Daerah Tahun 2023, Alhamdulillah kita sudah juara satu di Jawa Tengah, lalu dikirim ke tingkat nasional sudah sampai penilaian tahap tiga. Maknanya, bagi Pemerintah dan masyarakat Kabupaten Temanggung ini mengingatkan kita semua, agar dalam melaksanakan perencanaan pembangunan dilaksanakan betul-betul secara aspiratif, bottom-up, tetapi juga dengan memperhatikan strategi pembangunan provinsi dan nasional," kata HM Al Khadziq.

Bupati menguraikan serangkaian tahapan PPD Tahun 2023 yang telah dilewati. Tahap awal adalah penilaian dokumen LKPD yang dikirimkan ke panitia, kemudian dilanjutkan dengan tahap wawancara Bupati dan tim di Jakarta.

Selanjutnya, tahap ketiga adalah peninjauan lapangan yang telah dilaksanakan pada hari Senin (3/4/2023) yang lalu, dan saat ini sedang dilaksanakan FGD.

Halaman:

Editor: Maria Stefania Tahik

Sumber: temanggungkab.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x