Wajib Ketahui Cara Cek Tagihan Kartu Halo Berikut Ini!

- 12 Oktober 2022, 17:35 WIB
cara cek tagihan kartu halo
cara cek tagihan kartu halo /freepik.com/
  • Buka aplikasi Tokopedia yang ada di handphone.
  • Kemudian, cari dan klik menu "Tagihan".
  • Selanjutnya, pilih menu "Pascabayar".
  • Lalu, masukkan nomor pengguna Telkomsel kartu Halo pada kolom yang disediakan.
  • Setelah itu, tunggu sampai proses selesai dan tagihan akan muncul pada layar handphone. Mudah bukan?

3. Cek Tagihan Kartu Halo Melalui Website MyTelkomsel

Pengguna kartu Halo juga bisa mengecek tagihan melalui website MyTelkomsel dengan www.telkomsel.com. Langkah - langkahnya pun cukup mudah dan cepat dilakukan, yaitu sebagai berikut:

  • Kunjungi situs MyTelkomsel dengan meng-klik alamat website di atas.
  • Masukkan nomor telepon dan lakukan verifikasi.
  • Kemudian, pilih menu "Profil" pada tampilan awal website.
  • Lalu, pilih menu "Informasi Tagihan".
  • Setelah itu informasi mengenai jumlah tagihan dan rinciannya akan muncul secara otomatis di layar handphone atau laptop.

4. Cek Tagihan Kartu Halo Melalui Aplikasi MyTelkomsel

Selain melalui website MyTelkomsel, cara cek tagihan kartu Halo dapat dilakukan melalui aplikasi.

Baca Juga: Apa Penyebab Baterai HP Cepat Habis? Yuk, Simak Ulasannya!

Jika sudah mempunyai aplikasi MyTelkomsel di handphone, maka cara ini akan terasa lebih mudah. Berikut langkah-langkahnya:

  • Buka aplikasi MyTelkomsel yang ada di handphone atau download dan install terlebih dahulu di Playstore
  • Setelah aplikasi terbuka, maka pilih menu "Akun Saya" > "Tagihan"
  • Selesai! Jumlah tagihan kartu Halo sudah tertera pada layar handphone.

5. Cek Tagihan Kartu Halo Menggunakan Kode USSD

Jika ingin cara yang lebih mudah, menggunakan kode USSD adalah pilihan yang tepat yang bisa dicoba.

Tak perlu membuka aplikasi atau mengunjungi website, cukup melakukan langkah mudah seperti berikut ini:

  • Tekan *111# pada handphone.
  • Kemudian, pilih menu "Status" > "Info & Tagihan" > "Cek Tagihan".
  • Lalu, jumlah tagihan akan muncul secara otomatis.

Banyak cara cek tagihan kartu Halo yang bisa dipilih. Semua cara tersebut sangat mudah dan tak menghabiskan waktu yang lama.

Baca Juga: Inilah 5 Cara Membuat Virtual Background di Zoom yang Perlu Diperhatikan

Jangan lupa untuk memanfaatkan sebaik mungkin layanan pascabayar dari Telkomsel ini, ya!***

Halaman:

Editor: Rian Dwi Atmoko


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah