Beginilah Cara Menghilangkan Tulisan TikTok tanpa Aplikasi, Pasti Berhasil!

- 23 Agustus 2022, 20:55 WIB
Beginilah Cara Menghilangkan Tulisan TikTok tanpa Aplikasi, Pasti Berhasil!
Beginilah Cara Menghilangkan Tulisan TikTok tanpa Aplikasi, Pasti Berhasil! /pixabay/viarami

INFOTEMANGGUNG.COM - TikTok menjadi aplikasi yang banyak digemari sebab di dalamnya bukan hanya berisi video hiburan, tetapi juga video edukasi.

Hal yang cukup mengganggu yakni adanya watermark atau tulisan TikTok. Artikel ini akan mengulas cara menghilangkan tulisan TikTok tanpa aplikasi, dijamin berhasil.

Pengguna bisa menempuh beberapa cara untuk menghilangkan tulisan TikTok tanpa memasang aplikasi, yakni melalui situs ataupun menggunakan fitur di smartphone.

Baca Juga: Inilah 3 Cara Kompress Video tanpa Aplikasi yang Patut Diketahui

Setiap cara memiliki kemudahan dan kepraktisannya tersendiri.

Detail masing-masing caranya dapat pengguna simak dengan cermat pada pemaparan di bawah ini: 

1. Cara Menghilangkan Tulisan TikTok Tanpa Aplikasi Melalui Situs Ssstik.id

Pengguna bisa memanfaatkan situs bernama Ssstik.id untuk menghilangkan tulisan TikTok secara praktis dan cepat.

Pengguna tidak perlu keahlian yang mumpuni untuk menjalankan langkah ini karena langkahnya sangat mudah. Langkah-langkah untuk menghilangkan tulisan TikTok adalah sebagai berikut:

Baca Juga: 5 Cara Melacak Nomor HP yang Tidak Dikenal tanpa Aplikasi

  • Pertama, bukalah aplikasi TikTok dan pilihlah video yang hendak di download serta dihilangkan watermarknya.
  • Setelah itu, klik “Share” atau “Bagikan” dan pilih “Salin Tautan” dari video tersebut.
  • Langkah berikutnya, bukalah browser yang ada di smartphone pengguna.
  • Kunjungi ssstik.com.
  • Setelah berhasil masuk ke situs tersebut, tempelkan tautan yang sebelumnya telah disalin.
  • Tunggu beberapa saat hingga proses penghilangan watermark selesai dilakukan.
  • Jika sudah selesai, klik ”Unduh” atau “Download”.
  • Video yang telah dihilangkan watermarknya pun berhasil tersimpan ke perangkat pengguna.

2. Cara Menghilangkan Tulisan TikTok Tanpa Aplikasi Melalui Kapwing.com

Cara kedua yang bisa pengguna tempuh untuk menghilangkan tulisan TikTok yakni menggunakan situs kapwing.com.

Baca Juga: Penyebab dan Cara Mengembalikan Aplikasi Bawaan yang Terhapus Paling Gampang

Langkahnya juga tidak kalah mudah dari cara yang dipaparkan sebelumnya. Langkah-langkah yang perlu pengguna jalankan yaitu:

  • Bukalah aplikasi TikTok dan pilihlah video yang pengguna ingin download serta hapus watermark-nya.
  • Kemudian, klik “Bagikan” dan pilih “Salin Tautan”.
  • Lalu, bukalah browser yang terpasang di perangkat smartphone pengguna.
  • Kunjungi situs kapwing.com.
  • Jika sudah, tempelkan tautan video yang telah disalin sebelumnya.
  • Klik “Edit Video” dan pilih “Crop”. Pengguna bisa memotong atau crop tulisan TikTok memakai tools sliders berwarna ungu.
  • Jika telah selesai, klik “Done Cropping” untuk menuju pada halaman awal. Apabila telah dirasa cukup, klik “Publish”.
  • Maka, video TikTok tanpa watermark pun berhasil pengguna simpan ke dalam penyimpanan smartphone.

3. Cara Menghilangkan Tulisan TikTok Tanpa Aplikasi dengan Fitur Live Photo

Cara ini dapat dilakukan oleh pengguna yang memakai smartphone iPhone IOS 13. Pengguna tidak perlu mengakses situs tertentu, cukup memanfaatkan fitur yang ada di smartphone. Detail langkahnya yakni seperti berikut:

Baca Juga: 5 Cara Mengubah Warna WhatsApp Tanpa Aplikasi, Chattingan Jadi Menarik!

  • Pertama, bukalah aplikasi TikTok yang telah terpasang di smartphone pengguna.
  • Kemudian, pilihlah video yang hendak pengguna hilangkan tulisan TikTok-nya.
  • Setelah itu, klik titik tiga pada bagian sebelah kanan video yang dimaksud. Lalu, klik “Bagikan” atau “Share”.
  • Akan muncul beberapa opsi, pilihlah opsi “Live Photo”.
  • Tunggulah selama beberapa saat hingga proses loading video pada live photo selesai dilakukan.
  • Apabila sudah selesai, klik “Simpan”.
  • Selanjutnya, pengguna bisa membuka menu galeri di smartphone iPhone.
  • Carilah live photo yang sebelumnya telah pengguna simpan ke dalam galeri smartphone.
  • Jika sudah berhasil ditemukan, klik live photo tersebut serta pilihlah opsi “save as video”.
  • Video TikTok yang pengguna inginkan pun berhasil tersimpan tanpa ada watermark.

Baca Juga: Rekomendasi Aplikasi Edit Video di Laptop Gratis tanpa Watermark

Demikian ulasan cara menghilangkan tulisan TikTok tanpa aplikasi yang bisa pengguna lakukan pada video yang dikehendaki.

Pengguna yang tidak ingin repot memasang aplikasi bisa mengakses situs yang telah disebutkan di atas.

Pengguna bisa juga memanfaatkan fitur yang tersedia pada smartphone.***

Editor: Septyna Feby


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x