Cara Mengetahui Aplikasi yang Boros Baterai dan Cara Mengatasinya

- 18 Juni 2022, 18:07 WIB
Aplikasi yang Boros Baterai
Aplikasi yang Boros Baterai /Cottonbro/Pexels

InfoTemanggung.com - Pengguna smartphone biasanya akan menginstall berbagai aplikasi sesuai kebutuhan. Aplikasi-aplikasi tersebut jika terlalu banyak bisa saja memberatkan smartphone itu sendiri.

Tidak hanya penyimpanan dan RAM, baterai smartphone juga bisa menjadi semakin boros. Sangat penting bagi pengguna untuk mengerti cara mengetahui aplikasi yang boros baterai, supaya bisa memaksimalkan kinerja dari smartphone-nya.

Ketika sedang tidak digunakan sebuah smartphone akan berada dalam kondisi Deep Sleep. Ini merupakan kondisi ketika CPU dari sebuah smartphone sedang tidak bekerja dan menghemat daya smartphone tersebut.

Baca Juga: Cara Menggunakan WhastApp di Laptop Tanpa Scan Kode Qr Tanpa Ribet

Namun, ada beberapa aplikasi yang tetap aktif ketika smartphone sedang tidak digunakan. Berikut ini cara mengetahui aplikasi yang tetap aktif meskipun smartphone sedang tidak aktif beserta cara mengatasinya:

1. Buka Pengaturan pada Smartphone

Sebenarnya cara mengetahui aplikasi yang boros baterai pada smartphone sangat mudah. Cara ini bahkan tidak memerlukan aplikasi tambahan, cukup menggunakan pengaturan bawaan smartphone.

Nah, yang pertama harus dilakukan adalah membuka pengaturan pada smartphone. Di situ akan ada banyak pengaturan seperti jaringan, baterai, tampilan, penyimpanan dan sebagainya. Langsung saja menuju pengaturan baterai.

2. Cek Aplikasi yang Boros Baterai

Pada pengaturan baterai pengguna akan melihat keterangan persentase baterai yang tersedia dan sisa waktu aktifnya.

Pada pengaturan itu pengguna juga akan menemukan statistik penggunaan baterai. Ada pula grafik yang menampilkan persentase baterai yang digunakan masing-masing aplikasi pada smartphone.

Halaman:

Editor: Rian Dwi Atmoko


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x