5 Game Balapan Mobil Offline Terbaik Yang Layak Untuk Dimainkan

- 2 Juni 2022, 14:47 WIB
game balapan mobil offline terbaik dan seru
game balapan mobil offline terbaik dan seru /SCREEN POST/pexels

InfoTemanggung.com - Bagi yang hobi menguji adrenalin, main game dengan tema balapan bisa menjadi salah satu pilihan. Berikut rekomendasi game balapan mobil offline terbaik yang bisa dimainkan kapan saja tanpa menghabiskan kuota:

1. Carx Highway Racing

Carx Highway Racing merupakan game balapan mobil offline terbaik dengan suasana jalanan di daerah perkotaan. Game ini cukup menantang karena ada banyak mobil lain layaknya berada di jalan perkotaan sungguhan. 

Baca Juga: Game Petualang Android Offline Yang Perlu Diketahui

Dalam Carx Highway Racing tersedia berbagai jenis balapan yang bisa dipilih sesuka hati. Dengan tampilan grafik HD membuat beberapa efek seperti gesekan dan tabrakan dalam game ini terlihat cukup realistis.

Game ini banyak diminati karena dapat dimainkan secara offline, sehingga semua fitur yang ada didalamnya dapat dinikmati secara gratis. Selain itu, kontrolnya pun sangat mudah digunakan bahkan oleh pemain pemula.

2. Real Car Race Game 3D

Tertarik mencoba game balap mobil offline dengan ukuran ringan? Real Car Race Game 3D dapat dijadikan pilihan.

Meskipun ukurannya ringan, game yang dikembangkan oleh GAMEXIS ini menghadirkan gameplay yang seru.

Sama seperti game sebelumnya, game ini pun memiliki berbagai tipe balapan di dalamnya yang cukup seru untuk dimainkan.

Tipe balapan yang banyak dimainkan adalah aksi kejar - kejaran dengan mobil polisi.

Real Car Race Game 3D mengusung tema 3D yang tentu saja membuat tampilan grafiknya menjadi bagus dan tidak membosankan. Dengan kontrol yang sederhana, membuat game ini tidak sulit dimainkan.

3. Hill Climb Racing 2

Game balap mobil bernama Hill Climb Racing 2 dikembangkan oleh Fingersoft dengan kapasitas 100 MB. Ukuran tersebut terbilang cukup ringan untuk jenis aplikasi game balapan mobil offline.

Di Play Store Hill Climb Racing 2 telah berhasil mendapatkan rating 4.5 dengan ulasan yang bagus.

Kontrol dalam game ini dibuat sederhana, sehingga mudah dimainkan oleh anak - anak sekalipun.

Buat yang sering memainkan game balapan mobil, tentu yang satu ini tidak asing terdengar. Pasalnya, game ini merupakan sekuel dari game Hill Climb Racing yang terbilang cukup jadul.

4. Hot Wheels: Race Off

Sama halnya dengan game sebelumnya, game Hot Wheels: Race Off juga termasuk jenis game balapan mobil offline yang sudah jadul. Meski begitu, game ini masih banyak digemari hingga saat ini.

Dalam game balapan mobil offline yang satu ini terdapat kurang lebih 25 mobil Hot Wheels yang tampilannya sangat menarik. Mobil - mobil tersebut memiliki spesifikasi yang berbeda satu sama lain.

Permainan ini seru dan menantang untuk dimainkan. Pasalnya, beberapa jalanan yang ada memiliki lintasan yang cukup ekstrim. Sehingga pemain harus selalu berhati - hati saat melajukan mobil dengan kecepatan tinggi.

5. Asphalt 8 Airborne

Meskipun Asphalt 8 Airborne termasuk kategori game balapan mobil yang jadul, tetapi masih banyak pengguna yang memainkannya. Game ini tidak membutuhkan kuota internet untuk aksesnya.

Asphalt 8 Airborne memiliki tampilan grafis HD yang menarik dan tidak membuat pengguna cepat bosan saat melihatnya.

Didalamnya terdapat level gameplay yang membuat pemainnya betah berlama - lama dalam memainkannya.

Mobil yang dapat digunakan untuk balapan dalam game ini cukup banyak, yaitu sekitar 140 mobil.

Beragam trek menantang juga tersedia dalam Asphalt 8 Airborne, kapasitas penyimpanannya pun tidak terlalu besar.

Demikianlah game balapan mobil offline terbaik yang dapat dimainkan, sehingga tidak perlu bingung lagi ingin memainkan yang mana.

Jika tertarik mencoba, langsung saja unduh melalui Play Store dan mainkan sekarang.***

Editor: Siti Juniafi Maulidiyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah