IPhone 14 Dikabarkan Rilis Bulan September, Berikut Bocoran Harga, Desain dan Fitur Terbarunya

30 Agustus 2022, 20:34 WIB
iPhone 14 dikabarkan akan segera rilis pada acara Apple event bulan September. /madmix/tomsguide.com

INFOTEMANGGUNG.COM - Apple tengah mempersiapkan perilisan iPhone 14 yang diprediksi akan muncul pada acara Apple Event  tanggal 7 September 2022. Meskipun belum ada kabar resmi namun rumor tersebut sudah menarik atensi publik. 

Pada acara tersebut dikabarkan bahwa Apple akan memperkenalkan beberapa inovasi terbarunya salah satunya adalah iPhone 14.  Acara yang bertajuk Far Out tersebut akan digelar oleh Apple pada tanggal 7 September. 

Mengenai pelaksanaan event tersebut, dilansir InfoTemanggung.com dari bloomberg.com tahun ini Apple akan melaksanakannya secara virtual. 

Selain tanggal perilisan hal yang menarik dari peluncuran iPhone 14 tentunya adalah bocoran mengenai harga, desain dan fitur-fitur terbaru yang ada di perangkat tersebut. Untuk mengetahui selengkapnya simak ulasannya berikut ini.

Baca Juga: Ternyata Ini 5 Cara Menambah Memori iPhone, Dijamin Efektif dan Wajib Dicoba!

Harga iPhone 14

Dikutip dari tomsguide.com, iPhone 14 diperkirakan akan dijual dengan harga 1.099 dolar, sedangkan untuk iPhone 14 pro max berkisar 1.199 dolar. Nantinya diperkirakan harga iPhone 14 ini akan bertahan pada harga 799 dolar dan iPhone 14 Pro Max di harga 899 dolar. 

Melalui acara Apple event diperkirakan Apple akan merilis iPhone 14 dan pre-order akan mulai dilakukan pada tanggal 9 September. Penjualan tersebut dilakukan hanya berselang dua hari dari acara Apple Event. 

Desain dan Fitur iPhone 14

IPhone 14 yang akan diluncurkan bulan mendatang dikabarkan memiliki desain yang tak jauh berbeda dengan pendahulunya yaitu iPhone 13. 

Model yang digunakan pada iPhone 14 ini masih mempertahankan desain bagian tepi yang datar. Pada bagian layarnya terdapat punch hole kamera depan dan sensor ID wajah. Layar iPhone 14 akan hadir dengan ukuran 6,1 inci sedangkan untuk iPhone 14 Pro Max akan hadir dengan ukuran 6,7 inci.

Baca Juga: Ternyata Ini 5 Cara Menambah Memori iPhone, Dijamin Efektif dan Wajib Dicoba!

Dibekali dengan layar LTPO membuat layar iPhone 14 akan terlihat selalu aktif, namun dengan dengan kecepatan refresh yang rendah baterai iPhone bisa jadi lebih hemat. 

Hal yang menarik dari iPhone terbaru ini adalah adanya kabar mengenai peningkatan kamera utama. Pada kamera utama Apple memasang kamera 48 megapixel yang bisa menghasilkan gambar yang detail dengan kontrol cahaya yang lebih baik.

Dari sisi penyimpanan iPhone 14 memiliki RAM 6 GB. Apple juga dikabarkan akan meluncurkan eSIM yang bisa menjadi daya tarik baru iPhone bagi pengguna yang membutuhkan SIM ganda. 

Dalam hal konektivitas, inovasi terbaru dari Apple ini dikabarkan memiliki kemampuan untuk terhubung dengan jaringan satelit. Hal tersebut karena iPhone ingin meningkatkan fitur darurat pada teknologi terbarunya. 

Itulah bocoran singkat mengenai iPhone 14 yang kabarnya akan rilis pada tanggal 7 september 2022 mendatang.***

 

Editor: Siti Juniafi Maulidiyah

Terkini

Terpopuler