Tak Kalah Asik, Inilah 7 Daftar Game PC Mario Terbaik yang Wajib Dicoba Para Gamers

28 Juli 2022, 12:51 WIB
Daftar Game PC Mario /pexels/

INFOTEMANGGUNG.COM - Semua orang tentu mengenal tokoh game yang bernama Mario bukan? Muncul pertama kali di tahun 1981, Mario kemudian tampil di berbagai game dan menjadi salah satu tokoh yang paling terkenal di dunia. 

Game dengan tokoh Mario ini bisa dimainkan pada berbagai perangkat dengan mudah dan menyenangkan. Berikut daftar game PC Mario terbaik wajib dicoba yang perlu anda diketahui pecinta games:

1. Super Mario Bros 2

Meskipun bukan game real dari Mario, namun game ini sangat fantastis sehingga sayang untuk dilewatkan begitu saja. 

Baca Juga: Rekomendasi Game Offline 5vs5, Rasa Mobile Legend Hemat Kuota

Di game ini, pemain untuk pertama kalinya bisa bermain sebagai Mario, Luigi, Toad, maupun Princess. Setiap tokoh atau karakter tentu memiliki keahlian masing-masing. 

Seperti princess dapat melayang ketika melompat, Luigi memiliki lompatan yang sedikit lebih tinggi dibandingkan dengan orang lain. 

Hal menarik lainnya dalam game ini adalah petualangan surealis yang penuh dengan pemandangan dan musuh yang hebat.

2. Super Mario Land

Game PC Mario terbaik selanjutnya adalah Super Mario Land. Game ini menjadi versi portabel pertama dari Super Mario yang mengambil konsep game NES original. 

Baca Juga: Inilah 5 Series Game PC Hitman Yang Layak Untuk Dicoba

Untuk memainkannya sendiri masih sama dengan sebelumnya. Namun pada game ini, terdapat tambahan permainan yang menyenangkan yaitu seperti kendaraan bawah air.

3. New Super Mario Bros

Game ini hadir dengan grafik yang diperbarui, menawarkan mekanika baru dan mengembangkan sisi 2D dari seri yang sebelumnya. 

Ketika game ini rilis di Nintendo DS di tahun 2006, series ini menjadi angin segar untuk seri sebelumnya. Tidak heran karena menggunakan mode multiplayer sehingga lebih menarik dan update.

4. Super Mario Odyssey

Game PC Mario  yang satu ini merupakan kombinasi dari penghormatan dan evolusi terhadap sejarah panjang dari Nintendo dalam berbagai game Super Mario yang keren dan luar biasa. 

Baca Juga: Daftar 10 Game PC Terbaik Gratis dan Terupdate 2022!

Dalam game ini Mario menggunakan topinya untuk mengambil alih berbagai objek dan musuh. Ketika memainkannya, maka akan merasa terhibur karena sangat menyenangkan.

5. Super Mario Bros 3

Seri ini rilis di tahun 1990 dan terdapat beberapa dunia yang bisa dijelajahi dengan tema yang sangat berbeda. 

Selain itu juga terdapat power-up baru untuk dikumpulkan dengan efek seperti seekor rakun yang digunakan untuk terbang. 

Baca Juga: Inilah 8 Game Online Perang Kerajaan Terbesar dan Terseru 2022!

Pemain juga akan menemukan seruling ajaib yang akan membantu untuk melewati dunia baru.

6. Super Mario Bros

Selain yang sudah disebutkan di atas, game Super Mario terbaik lainnya adalah Super Mario Bros di mana desain dari game berpusat pada pengajaran keterampilan paling dasar seperti berlari. 

Tidak hanya itu, Mario di sini juga membangun keterampilan pemain untuk dapat menghadapi tantangan yang semakin sulit pada setiap levelnya.

Baca Juga: Profil Singkat Kafe Saya Game Restoran Beserta Cara Downloadnya di PC Anda

Desain dan konsep yang luar biasa ini menjadikan Super Mario melahirkan beberapa karakter yang paling dikenal di dunia. Tidak hanya itu, namun juga menginspirasi para pengembang game lainnya.

7. Super Mario World

Ini merupakan game open-world seri pertama dan menjadi game yang sangat keren untuk dimainkan. Di dalam game ini terdapat penyempurnaan gerakan karakter dan menghadirkan banyak standar baru seperti penambahan Yoshi.

Selain itu, game ini juga memamerkan kekuatan super Nintendo, yaitu sebuah konsol game yang masih memikat jutaan orang. Tidak hanya itu saja, namun juga merupakan petualangan pertama yang benar-benar epik untuk Mario.

Baca Juga: Cara Install dan Daftar Misi Tersulit pada Game PC Bully Scholarship Edition

Demikian 7 Game PC Mario terbaik di atas bisa dimainkan dengan mudah. Meskipun menjadi game yang cukup lawas, namun Mario tetap mampu menarik untuk dimainkan hingga saat ini.***

 

Editor: Siti Juniafi Maulidiyah

Tags

Terkini

Terpopuler