Pengertian Pembelahan Sel Meiosis Biologi dan Tahapan Profasenya

- 14 April 2024, 17:35 WIB
Pembelahan Sel mitosis
Pembelahan Sel mitosis /pixabay @mahmoud-ahmed/

INFOTEMANGGUNG.COM – Proses pembelahan meiosis terjadi ketika proses pembentukan sel gamet atau spora. Pembentukan sel gamet pada organisme diploid dan spora non seksual pada jamur.

Baca Juga: Empat Fase Pembelahan Sel Secara Mitosis Biologi Lengkap

Ata meiosis diambil dari bahasa Yunani. Artinya adalah berkurang.

Meiosis

Proses pembelahan meiosis adalah terjadi pada organisme yang melakukan reproduksi seksual dengan cara memproduksi sel gamet, yang terdiri dari sperma dan sel telur.

Proses pembelahan meiosis terjadi pada jarigan nutfah atau organ reproduksi seksual. Setiap sel anak akan menerima setengah dari jumlah kromosom yang dimiliki oleh induk.

Manusia memiliki 46 kromosom. Sesudah terjadi pembelahan meiosis, akan terbentuk gamet. Di dalam gamet itu hanya mengandung 23 kromosom.

Pada akhirnya sel akan menghasilkan empat buah sel. Setiap sel hanya mempunyai sebuah salinan kromosom induk atau haploid.

Proses pembelahan meiosis dibagi ke dalam dua periode atau tahap pembelahan. Tahap pertama yaitu meiosis 1.

Tahap meisosis 1 terdiri dari profase – metafase – anafase – telofase. Tapi khusus pada tahap profase ada beberapa tahap lagi.

Halaman:

Editor: Siti Juniafi Maulidiyah

Sumber: scrib.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x