Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 9 Halaman 60 Kurikulum 13: Mengidentifikasi Cerita Pendek

- 5 April 2024, 19:49 WIB
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 9 Halaman 60 Kurikulum 13: Mengidentifikasi Cerita Pendek
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 9 Halaman 60 Kurikulum 13: Mengidentifikasi Cerita Pendek /Pexels.com / Tima Miroshnichenko/

INFOTEMANGGUNG.COM - Pelajar kelas 9, sekarang akan kita bahas kunci jawaban Bahasa Indonesia kelas 9 halaman 60 Kurikulum 2013 yang membahas tentang Mengidentifikasi Cerita Pendek.

Di soal Bahasa Indonesia kelas 9 halaman 60, kalian diminta untuk mengidentifikasi cerita pendek.

Sebelum membaca kunci jawaban Bahasa Indonesia kelas 9 halaman 60 ini kalian diharapkan dapat terlebih dahulu menjawab soal secara mandiri.

Baca Juga: Kunci Jawaban PKN Kelas 9 Halaman 135 Kurikulum Merdeka: Literasi Digital untuk Kemajuan Bangsa

Cerita pendek atau biasa disingkat cerpen adalah salah satu jenis prosa yang isi ceritanya bukan kejadian nyata dan hanya dibuat-buat. Cerpen cenderung singkat, padat, dan langsung pada tujuannya dibandingkan karya-karya fiksi lain yang lebih panjang, seperti novelet maupun novel.

Pakai kunci jawaban ini sebagai panduan dan pembanding guna mengoreksi pekerjaan anak.

Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 9 Halaman 60

Soal 1. Apakah judul cerpen menarik orang untuk membacanya?
Jawabannya: Ya, judul cerpen tersebut menarik orang untuk membacanya karena mengandung unsur misterius.

Soal 2. Apakah judul cerpen mencerminkan isi cerpen?

Jawabannya: Tidak, karena isi cerpen yang sesungguhnya adalah mengenai kisah hidup tokoh utama di lereng Gunung Beser.

Soal 3. Pada akhirnya, apakah yang dimaksud dengan "keramat" yang disampaikan dalam cerpen itu?

Jawabannya: Kata "keramat" yang dimaksud adalah pepohonan yang berada di Gunung Beser.

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Inggris Kelas 9 SMP Halaman 251 Semester 2 Kurikulum Merdeka, Worksheet 4.22

Soal 4. Penceritaan cerpen atau sudut pandang (point of view) cerpen ini diceritakan berdasarkan teknik apa?

Jawabannya: Penceritaan cerpen diceritakan berdasarkan teknik sudut pandang orang pertama yang ditandai dengan adanya kata ganti "saya".

Soal 5. Ceritakan kembali siapa tokoh tokoh dalam cerpen "Pohon Keramat".

Jawabannya:

Saya (tokoh utama)
Kakek (kakek tokoh utama)
Kang Hasim (guru mengaji tokoh saya)
Mbah Jayasakti (nenek moyang di Gunung Beser)

Baca Juga: Kunci Jawaban PAI Kelas 9 Halaman 212 213 214 Semester 2 Kurikulum 2013, Ayo Berlatih Bab 10 Korban Sembelihan

Demikian kunci jawaban Bahasa Indonesia kelas 9 halaman 60 Kurikulum 2013 yang membahas tentang Mengidentifikasi Cerita Pendek. Semoga bermanfaat.***

Editor: Mariyani Soetrisno

Sumber: Buku.kemdikbud.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah