Kunci Jawaban Biologi Kelas 12 Halaman 38 Kurikulum Merdeka, Kegiatan 1.16: Reaksi Gelap

- 5 Januari 2024, 07:45 WIB
Kunci Jawaban Biologi Kelas 12 Halaman 38 Kurikulum Merdeka, Kegiatan 1.16: Reaksi Gelap
Kunci Jawaban Biologi Kelas 12 Halaman 38 Kurikulum Merdeka, Kegiatan 1.16: Reaksi Gelap /Pexels.com /Nicolas Postiglioni/

INFOTEMANGGUNG.COM - Pelajar kelas 12, yuk kita belajar biologi. Ini kunci jawaban Biologi kelas 12 halaman 38 Kurikulum Merdeka, Kegiatan 1.16: Reaksi Gelap untuk kalian.

Mari cermati kunci jawaban Biologi kelas 12 halaman 38 Kurikulum Merdeka, Kegiatan 1.16: Reaksi Gelap di bawah ini.

Soal-soal Biologi kelas 12 halaman 38 ini membahas tentang reaksi gelap.

Baca Juga: Kunci Jawaban Ekonomi Kelas 12 SMA/MA Soal tentang Materi Siklus Akuntansi Perusahaan Jasa

Kalian diminta membuat suatu kelompok, kemudian berdiskusi lalu menjawab sejumlah pertanyaan kemudian mempresentasikannya di depan kelas.

Sebelum membaca kunci jawaban Biologi kelas 12 SMA/MA halaman 38 ini, kalian diharapkan bisa mengerjakan soal secara mandiri.

Kunci Jawaban Biologi Kelas 12 Halaman 38

Aktivitas 1.16

Menganalisis tentang Reaksi Gelap

Soal 1. Membentuk kelompok yang terdiri atas 3 - 4 orang

Soal 2. Memperhatikan gambar tentang Siklus Calvin.

Siklusnya: Sintesis Glukosa - ADP - Fiksasi - Reaksi Gelap _ Redukso - 12PGAL

Baca Juga: Kunci Jawaban Biologi Kelas 12 Halaman 100 Kurikulum Merdeka, Aktivitas 2.14: Ayo Berlatih Hukum Mendel

Kunci jawaban mata pelajaran Biologi kelas 12 SMA/MA halaman 38.

Soal 3. Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut dengan berdiskusi.

a. Apakah bahan utama yang digunakan pada reaksi gelap?

Jawabannya:

Bahan utama yang digunakan pada reaksi gelap adalah 6CO2.

b. Senyawa apakah yang berfungsi untuk memfiksasi CO2?

Jawabannya:

Senyawa yang berfungsi untuk memfiksasi CO2 adalah RuBP.

c. Ada berapakah tahapan utama pada reaksi terang?

Jawabannya:

Terdapat empat tahapan pada reaksi terang, yaitu fiksasi, reduksi, sintesis dan regenerasi.

d. Apakah yang terjadi pada tahapan fiksasi CO2?

Jawabannya:

Pada tahapan fiksasi CO2, Enzim RuBP karboksilase-oksigenase atau disebut rubisco mengkatalis pengikatan molekul 6CO2 (6C1) pada 6RuBP (6C5). Proses ini menghasilkan molekul berkarbon tiga yang tidak stabil, yaitu asam phosphogliserat (12PGA).

e. Apa yang terjadi pada tahapan reduksi?

Jawabannya:

Pada tahapan reduksi, 12PGA direduksi oleh 12 ATP dan 12 NADPH menjadi 12PGAL (phospho gliseral adehida).

f. Apakah yang terjadi pada tahapan sintesis?

Jawabannya:

Pada tahapan sintesis, senyawa 12PGAL akan terpecah menjadi 2PGAL dan 10PGAL. 2PGAL (2C3) akan berikatan membentuk senyawa C6H12O6 (C6).

g. Apakah yang terjadi pada tahapan regenerasi?

Jawabannya:

Pada tahapan regenerasi, 10PGAL (10C3) akan berubah bentuk menjadi 6RuBP (6C5) lagi dengan bantuan 6 ATP.

Baca Juga: Kunci Jawaban Ekonomi Kelas 12 tentang Siklus Akuntansi Pada Perusahaan Dagang

h. Pada tahapan manakah ATP dimanfaatkan?

Jawabannya:

ATP dimanfaatkan pada tahap reduksi dan regenerasi.

i. Pada tahapan mana NADPH dimanfaatkan?

Jawabannya:

NADPH dimanfaatkan pada tahapan reduksi.

j. Apakah hasil akhir reaksi gelap?

Jawabannya:

Hasil akhir reaksi gelap adalah glukosa.

k. Apakah tujuan reaksi gelap?

Jawabannya:

Reaksi gelap bertujuan untuk mensintesis glukosa.

Soal 4. Berdasarkan analisis yang telah kalian lakukan, coba rumuskan pengertian reaksi gelap!

Jawabannya:

Reaksi gelap adalah proses sintesis glukosa dengan bantuan energi kimia (ATP) yang berlangsung di stroma dalam empat tahap reaksi yakni, fiksasi, reduksi, sintesis, dan regenerasi.

Demikian kunci jawaban Biologi kelas 12 halaman 38 Kurikulum Merdeka, Kegiatan 1.16: Reaksi Gelap. Semoga bermanfaat.***

Disclaimer:

Kebenaran jawaban yang tertera di atas sifatnya tidak mutlak.
Jawaban sifatnya terbuka sehingga bisa dieksplorasi lagi lebih lanjut.

Dapatkan informasi terbaru terkait dunia pendidikan dengan bergabung di grup telegram kami. Mari bergabung di Grup Telegram dengan cara klik tombol dibawah ini:



Kamu juga bisa request kunci jawaban atau info lainnya dengan topik pendidikan.

 

Editor: Mariyani Soetrisno

Sumber: Buku.kemdikbud.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah