Kunci Jawaban Modul 1 Mengenal Kriteria Ketercapaian Tujuan Pembelajaran Post Test Latihan Pemahaman Reflektif

- 15 November 2023, 11:53 WIB
Kunci Jawaban Modul 1 Mengenal Kriteria Ketercapaian Tujuan Pembelajaran Post Test dan Latihan Pemahaman serta Cerita Reflektif.
Kunci Jawaban Modul 1 Mengenal Kriteria Ketercapaian Tujuan Pembelajaran Post Test dan Latihan Pemahaman serta Cerita Reflektif. /Pexels.com /Jopwell/

INFOTEMANGGUNG.COM - Bagi Bapak dan Ibu Guru yang rajin belajar, kita akan segera mempelajari kunci jawaban topik Kriteria Ketercapaian Tujuan Pembelajaran Modul 1 Mengenal Kriteria Ketercapaian Tujuan Pembelajaran.

 

Cermati dengan baik kunci jawaban post test, latihan pemahaman hingga cerita reflektif Modul 1 Mengenal Kriteria Ketercapaian Tujuan Pembelajaran untuk pemahaman untuk para guru.

Baca Juga: Kunci Jawaban Latihan Pemahaman dan Cerita Reflektif Modul 4 Kompetensi Numerasi dalam Rapor Pendidikan (Baru)

Kunci jawaban Modul 1 Mengenal Kriteria Ketercapaian Tujuan Pembelajaran ini berisi lebih dari 10 soal yang akan membantu meningkatkan mutu guru.

Kehadiran kunci jawaban Modul 1 Mengenal Kriteria Ketercapaian Tujuan Pembelajaran ini adalah untuk menyelesaikan modul 1 yang menjadi salah satu modul rekomendasi di PMM.

Terdapat 3 modul dalam topik ini termasuk Modul 1 Mengenal Kriteria Ketercapaian Tujuan Pembelajaran yang kita pelajari ini.

Kunci Jawaban Modul 1 Mengenal Kriteria Ketercapaian Tujuan Pembelajaran Post Test dan Latihan Pemahaman serta Cerita Reflektif

Materi Tentang Kriteria Ketercapaian Tujuan Pembelajaran

Latihan Pemahaman

Soal 1. Serangkaian kriteria indikator yang memperhatikan proses peserta didik untuk berhasil kompetensi pada tujuan pembelajaran dikenal dengan istilah …

A. Kriteria diagnostik tujuan pembelajaran
B. Kriteria ketercapaian tujuan pembelajaran
C. Kriteria kelulusan
D. Kriteria pemahaman tujuan pembelajaran

Jawabannya: B. Kriteria ketercapaian tujuan pembelajaran

Soal 2. Di bawah ini merupakan pendekatan yang dapat dilakukan pendidik dalam menentukan kriteria ketercapaian tujuan pembelajaran, KECUALI…

A. Pendekatan dengan deskripsi kriteria
B. Pendekatan dengan trik
C. Pendekatan dengan instrumen jurnal dan portofolio
D. Pendekatan dengan skala aau interval nilai

Baca Juga: 8 Soal Post Test Modul 2 Perkembangan Diri Peserta Didik Fase D Platform Merdeka Mengajar (Baru 2023)

Jawabannya: C. Pendekatan dengan instrumen jurnal dan portofolio

Cerita Reflektif

Soal: Bagaimana penentuan kriteria keberhasilan tujuan pembelajaran yang Ibu dan Bapak guru laksanakan selama ini?

Jawabannya: Menggunakan pendekatan yang sesuai dengan kondisi murid dan instansi pendidikan

Materi Pendekatan untuk Menentukan Kriteria Ketercapaian Tujuan Pembelajaran

Latihan Pemahaman

Soal 1. Di bawah ini, pernyataan yang paling benar tentang pendekatan rubrik adalah...

A. Kriteria disusun dengan detail untuk setiap murid
B. Capaian kriteria dikonversi berupa angka
C. Kriteria dideskripsikan sesuai jenjang pemahaman murid
D. Capaian kriteria dibuat berdasarkan materi

Jawabannya: C. Kriteria dideskripsikan sesuai jenjang pemahaman murid

Soal 2. Manakah alur yang benar yang dilakukan Ibu Amrita untuk menulis deskripsi kriteria?

A. Menyusun kompetensi sesuai kata kerja operasional, menentukan instrumen pengukuran dan melakukan pengukuran
B. Memeriksa prasyarat kompetensi, menentukan indikator tujuan pembelajaran, menulis instrumen pengukuran sesuai dengan kompetensi dan bentuk asesmen
C. Menetapkan tujuan pembelajaran, menulis kompetensi dan menentukan kata kerja operasional
D. Menentukan kata kerja operasional, menentukan tujuan pembelajaran dan menulis kompetensi yang sesuai dengan kata kerja operasional

Jawabannya: B. Memeriksa prasyarat kompetensi, menentukan indikator tujuan pembelajaran, menulis instrumen pengukuran sesuai dengan kompetensi dan bentuk asesmen

Soal 3. Hal-hal berikut ini yang tidak ditetapkan ketika menyusun pendekatan interval nilai adalah...

A. Kriteria penilaian
B. Interval nilai
C. Tindak lanjut (misalnya terkait remedial)
D. Capaian pembelajaran

Jawabannya: D. Capaian pembelajaran

Cerita Reflektif

Soal: Berdasarkan ketiga pendekatan yang telah dibahas, pendekatan apa yang paling banyak Ibu dan Bapak gunakan? Mengapa?

Jawabannya: pendekatan rubrik karena menurut saya lebih mudah dipahami oleh murid

Post Test

Soal 1. Manakah pernyataan yang kurang tepat terkait fungsi kriteria ketercapaian tujuan pembelajaran?

A. Untuk merefleksikan pembelajaran
B. Untuk menganalisis tingkat pemahaman kompetensi peserta didik
C. Untuk membantu pendidik membenarkan proses pembelajaran
D. Untuk menentukan nilai paling kecil yang harus dicapai peserta didik

Jawabannya: D. Untuk menentukan nilai paling kecil yang harus dicapai peserta didik

Soal 2. Keempat pernyataan di bawah ini menerangkan tentang hubungan antara kriteria ketercapaian tujuan pembelajaran dalam asesmen. Manakah pernyataan yang kurang benar tentang hubungan keduanya?

A. Asesmen dan kriteria ketercapaian tujuan pembelajaran adalah 2 komponen yang saling berpisah dan tidak berkaitan
B. Asesmen yang disusun wajib selaras dengan kriteria ketercapaian dari semua tujuan pembelajaran

C. Saat pendidik menyusun asesmen, maka mereka wajib menentukan kriteria ketercapaian tujuan pembelajarannya juga
D. Kriteria ketercapaian tujuan pembelajaran sebagai acuan perumusan deskripsi kriteria dalam instrumen asesmen

Jawabannya: A. Asesmen dan kriteria ketercapaian tujuan pembelajaran adalah 2 komponen yang saling berpisah dan tidak berkaitan

Soal 3. Pendekatan yang dapat memberikan deskripsi dan tahapan kriteria ketercapaian tujuan pembelajaran yang komprehensif adalah pendekatan...

A. Deskripsi kriteria
B. Rubrik
C. Interval nilai
D. Bloom

Jawabannya: B. Rubrik

Soal 4. Bu Ida sedang menerangkan materi Bahasa Indonesia pada fase B. Saat menyusun deskripsi kriteria, Bu Ida memilih tujuan pembelajaran sebagai berikut “Peserta didik bisa membuat laporan hasil pengamatan dari hasil wawancara”. Indikator tujuan pembelajaran yang benar yaitu….

A. Peserta didik bisa menerangkan hubungan kausalitas disertai dengan argumen yang logis dari hasil wawancara
B. Peserta didik bisa membacakan laporan dengan urutan waktu kejadian yang urut
C. Peserta didik bisa melibatkan narasumber saat pengamatan
D. Peserta didik bisa menuliskan kejadian dan sumber referensi yang tepat dalam laporan

Jawabannya: D. Peserta didik bisa menuliskan kejadian dan sumber referensi yang tepat dalam laporan.

Baca Juga: Kunci Jawaban Post Test Modul 1 Bimbingan Konseling Layanan Peminatan dan Perencanaan Individual

Soal 5. Interval nilai olahraga bola kasti:

0 - 40 : Belum mencapai, remedial di seluruh bagian

41 - 75 : Belum mencapai ketuntasan, remedial di bagian tertentu

76 - 100 : Sudah mencapai ketuntasan, tidak wajib remedial

101 - 150 : Di atas ketuntasan, perlu pengayaan

Ternyata, dari total tiga puluh peserta didik di kelas, dua puluh diantaranya mendapat nilai enam puluh, karena kemampuan menangkap bola yang harus lebih ditingkatkan. Contoh tindak lanjut yang harus diberikan kepada para peserta didik di atas adalah ...

A. Mengulang asesmen khusus untuk peserta didik bersangkutan
B. Mengulang asesmen kepada semua kelas
C. Menambah porsi latihan murid dengan cara berlatih berpasangan (atau sparring partner)
D. Tidak perlu ada pengulangan apapun

Jawaban: C. Menambah porsi latihan murid dengan cara berlatih berpasangan (atau sparring partner)

Demikianlah tadi kunci jawaban Modul 1 Mengenal Kriteria Ketercapaian Tujuan Pembelajaran yang berisi soal post test, latihan pemahaman dan cerita reflektif. Semoga bermanfaat.***

Disclaimer:

Kebenaran jawaban yang tertera di atas sifatnya tidak mutlak.
Jawaban sifatnya terbuka sehingga bisa dieksplorasi lagi lebih lanjut.

Editor: Mariyani Soetrisno

Sumber: Buku.kemdikbud.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah