Ketahuilah Bagian-bagian Bunga dan Fungsinya, Simak Pembahasannya

- 20 Juni 2023, 14:49 WIB
Ketahuilah Bagian-bagian Bunga dan Fungsinya
Ketahuilah Bagian-bagian Bunga dan Fungsinya /Pixabay.com / bichnguyenvo/

INFOTEMANGGUNG.COM – Bunga terdiri dari beberapa bagian, seperti kelopak, mahkota, benang sari dan putik. Namun sebenarnya semua bagian bunga terbagi ke dalam 2 bagian besar, yaitu bagian steril dan bagian fertil.

Bagian Bunga Steril

Dalam bagian bunga steril ada 2, yaitu kelopak bunga dan mahkota bunga. Masing-masing bagian mempunyai fungsi tersendiri.

Kelopak bunga / calix

Calix / kelopak bunga merupakan bagian terluar. Kelopak biasanya berwarna hijau, layaknya warna daun.

Baca Juga: Jenis Penyerbukan pada Tumbuhan Berdasarkan Asal Serbuk Sarinya

Fungsi kelopak pada bunga yaitu untuk melindungi bunga dan sekaligus sebagai penyangga. Mulai dari kuncup terkecil hingga mekar.

Bila sebuah bunga tidak mempunyai kelopak, maka bung selamat itu tidak akan berkembang dengan maksimal.

Mahkota bunga / corolla

Corolla / mahkota bunga menjadi satu-satunya bagian bunga yang mencuri perhatian. Mahkota juga menjadi identitas dari sebuah bunga, karena mempunyai bentuk dan jumlah yang berbeda-beda.

Biasanya mahkota mempunyai warna cerah dan, mencolok. Tapi ada beberapa bunga yang mempunyai mahkota tidak mencolok, seperti bunga yang tergolong anemogami.

Halaman:

Editor: Kun Daniel Chandra

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x