Pentingnya Keberadaan Tata Usaha Bagi Sekolah, Sudahkah Mengetahuinya?

- 5 Juni 2023, 15:59 WIB
Pentingnya Keberadaan Tata Usaha Bagi Sekolah, Sudahkah Mengetahuinya?
Pentingnya Keberadaan Tata Usaha Bagi Sekolah, Sudahkah Mengetahuinya? /Pexels.com / Polina Zimmerman/

INFOTEMANGGUNG.COM - Teman-teman yang masih bersekolah pasti tidak asing kan dengan yang namanya tata usaha sekolah, hampir setiap sekolah memiliki tata usaha. Memang hal itu sudah menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari sekolah.

Tata usaha menjadi bagian dari sekolah yang berfungsi sebagai pendukung kegiatan belajar mengajar agar berjalan lancar sesuai apa yang telah direncanakan dan bisa tercapai seperti apa yang diinginkan.

Sebenarnya tugas Tata Usaha Sekolah itu apa saja? Bagaimana peranan Tata Usaha bagi sekolah?

Baca Juga: KH. Hasyim Asy’ari Adalah Sosok yang Produktif Menulis Kitab, Karya Beliau yang Berisi Tentang Pentingnya

Berikut akan dijelaskan pembahasan mengenai tugas Tata Usaha Sekolah dan Peranannya di dalam sekolah.

Tugas Tata Usaha Sekolah

Tugas mereka adalah membantu proses belajar mengajar kaitannya dengan urusan kesiswaan, kepegawaian, peralatan sekolah, urusan infrastruktur sekolah, keuangan, bekerja di laboratorium, perpustakaan dan hubungan masyarakat.

Keberadaan tata usaha di dalam sekolah sangatlah penting, karena dapat membantu untuk mempermudah subsistem yang lain seperti bagian kesiswaan, kurikulum, administrasi personel, dan sebagainya.

Selain itu, dengan adanya tata usaha juga dapat membantu kepala sekolah dalam mengambil keputusan, sehingga dapat memperlancar proses administrasi di dalam sekolah.

Ketika kegiatan administrasi tata usaha berjalan dengan baik, maka kegiatan yang menyangkut pembelajaran dan tujuan pembelajaran dapat berjalan dengan baik. Oleh karena itu staff tata usaha harus memiliki kecakapan dalam mengelola administrasi di sekolah.

Berdasarkan Keputusan Dirjen Dikdasmen No. 260 dan 261 Tahun 1996 tugas pokok dari Kepala Tata Usaha adalah sebagai berikut :

• Menyusun program kerja tata usaha sekolah;

• Pengelolaan keuangan sekolah;

• Pengurusan administrasi ketenagaan dan siswa;

• Pembinaan dan pengembangan karier pegawai tata usaha sekolah;

• Penyusunan administrasi perlengkapan sekolah;

• Penyusunan dan penyajian data serta statistik sekolah;

• Penyusunan laporan pelaksanaan kegiatan, pengurusan ketatausahaan secara berkala.

Program Rencana Kerja Tata Usaha Sekolah

Dalam rangka untuk melancarkan kinerja tata usaha, kepala sekolah menyusun program kerja tata usaha secara sistematis, terarah, jelas, dan realitistis. Semua dilakukan agar staff tata usaha melaksanakan pelayanan pendidikan dengan seoptimal mungkin.

Tim pengembang tata usaha sekolah harus memiliki target mutu yang jelas, indikator mutu yang jelas, dan kriteria keberhasilan yang terukur dalam mengembangkan program untuk administrasi sekolah.

Baca Juga: Kunci Jawaban Soal Orang Tua yang Sudah Renta dan Tidak Mampu Berpuasa Diberikan Keringanan dengan

Dalam penyusunan program sekolah harus memiliki standar prosedur peningkatan mutu sistem administrasi yang tahapan prosesnya disepakati dan didokumentasikan.

Pencapaian targetnya diukur dengan alat evaluasi yang sederhana, namun dapat merekam perkembangan proses dan hasil pekerjaan secara akurat. Hal itu dapat digunakan kepala sekolah untuk melakukan supervisi dalam rangka memetakan mutu proses dan program tata usaha sekolah.

Kegiatan dalam Ketatausahaan

Menurut Prajudi Atmosudirjo (1976: 159) kegiatan ketatausahaan meliputi perencanaan, koordinasi, pengendalian, monitoring dan evaluasi kegiatan ketatausahaan dan administrasi. Tugas-tugasnya di sekolah yaitu:

1. Menyusun program kerja ketatausahaan atau administrasi kelancaran (bulanan, triwulan, semesteran dan tahunan) dalam rangka kegiatan ketata usahaan/ administrasi;

2. Melaksanakan kegiatan pengelolaan keuangan/dana, sarana, administrasi ketatausahaan, kepegawaian dan statistik sekolah, sesuai dengan petunjuk atau pedoman dan peraturan yang berlaku untuk mencapai tujuan pelayanan administrasi yang baik;

3. Mengelola tugas rutin ketata usahaan, antara lain: surat menyurat, inventarisasi, dokumentasi atau agenda, pembukuan keuangan, administrasi kepegawaian dan sarana; Mengatur dan mendokumentasikan presensi pegawai, penyajian data statistik, pembuatan laporan rutina atau insidental, dan menghimpun data administrasi sekolah; pegawai tata usaha dan teknisi dalam kelancaran pelaksanaan tugas sesuai tanggungjawab masing-masing;

4. Mengkoordinasikan dengan pihak sekolah.

Keberadaan tata usaha memanglah sangat penting bagi sekolah, dengan adanya tata usaha dapat membantu menggerakan proses belajar mengajar di sekolah. Ibaratnya seperti sebuah pondasi di dalam sebuah bangunan, begitulah pentingnya tata usaha bagi sekolah.***

Editor: Kun Daniel Chandra

Sumber: revyareza.wordpress.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x