Peraih Medali Perak Sea Games Resmi di Wisuda UNY, Siapakah Dia?

- 31 Mei 2023, 14:53 WIB
Peraih Medali Perak Sea Games Resmi di Wisuda UNY, Siapakah Dia?
Peraih Medali Perak Sea Games Resmi di Wisuda UNY, Siapakah Dia? /uny.ac.id/

 

INFOTEMANGGUNG.COM - Peraih medali perak Sea Games 32 resmi diwisuda pada Sabtu, 27 Mei 2023. Dia adalah Violine Intan Puspita merupakan mahasiswa program studi Ilmu Komunikasi angkatan 2018 dari Fakultas Ilmu Sosial, Hukum dan Ilmu Politik.

Dia berhasil membuat bangga UNY dengan prestasinya yang luar biasa pada 6 Mei 2023 lalu, dimana dia berhasil memboyong medali perak, sekaligus mendapatkan juara 2 di bidang jalan cepat 20 km di Sea Games 32 Kamboja.

Prestasi yang diraih Violine tentunya tidak didapatkan secara instan, sebelumnya dia sudah sering mengikuti perlombaan atletik selama berkuliah di UNY, berikut beberapa prestasinya:

Baca Juga: Jelaskan Pengertian Integrasi Nasional Secara Antropologis, Berikut Jawabannya

• Tahun 2019, meraih Juara 1 pada kejuaraan nasional atletik U-20 dan kejuaraan nasional atletik Panglima TNI VII.

• Tahun 2022, juara 1 Jateng open bidang jalan cepat, juara 1 Kejurnas Senior, juara 1 POMNAS, dan juara 2 Thailand Open.

Pada akhir 2022, semua perjuangan gadis asal Jambi ini membuahkan hasil. Akhirnya, dia berhasil masuk ke dalam tim Sea Games yang akan mewakili Indonesia pada bidang jalan cepat 20 km di Kamboja.

Halaman:

Editor: Kun Daniel Chandra

Sumber: uny.ac.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x