Pengumuman Siswa Lolos OSN K SD SMP Keluar, Ribuan Siswa Lolos OSN-P, Cara Cek Pengumuman Hasil OSN 2023

- 29 Mei 2023, 16:35 WIB
Pengumuman Siswa Lolos OSN K SD SMP Keluar, Belasan Ribu Siswa Lolos OSN-P, Cara Cek Pengumuman Hasil OSN 2023 Tingkat Kabupaten
Pengumuman Siswa Lolos OSN K SD SMP Keluar, Belasan Ribu Siswa Lolos OSN-P, Cara Cek Pengumuman Hasil OSN 2023 Tingkat Kabupaten /Dok. tangerangkab.go.id/

Baca Juga: Pengumuman Hasil OSN SMP 2023 Tingkat Kabupaten, Cek di Sini Informasi Hasil Peserta Lolos ke OSN SMP Provinsi

Pada petunjuk teknis (juknis) OSN 2023 jenjang SD dan SMP ada keterangan bahwa Puspresnas akan mengumumkan hasil OSN K 2023 pada minggu keempat bulan Mei 2023.

Ini artinya pengumuman hasil OSN K 2023 akan keluar sekitar tanggal 29 - 31 Mei 2023 ini. Tinggal dua hari lagi besok dan lusa. Ternyata pengumunan keluar hari ini.

Hasil pengumuman OSN K SD dan SMP ini keluar sekaligus sebagai menenentukan apakah kamu atau temanmu akan lolos ke Olimpiade Sains Nasional tingkat Provinsi atau tidak.

Jenjang yang lebih tinggi, pelaksanaan OSN P SD 2023 akan dilaksanakan pada 19-20 Juni 2023 sedangkan untuk OSN P SMP akan dilaksanakan pada 26-27 Juni 2023 mendatang.

Waktu persiapan hanya hitungan minggu, oleh karena itu para peserta dan pembimbing OSN K 2023 ini ingin segera mengetahui pengumuman siswa lolos. Menyadari hal itu Puspresnas meminta para peserta OSN K menunggu dengan sabar.

Baca Juga: Terbaru! 52 Soal OSN IPA SD dan Kunci Jawaban, Contoh Soal Olimpiade IPA SD 2023 Cocok untuk Belajar

Kamudian Instagram Puspresnas pun mengumumkan jadwal pelaksanaan OSN P jenang SMA dan MA. Di kolom komentar pun masih banyak yang bertanya tentang kapan pengumuman OSN K dikeluarkan.

“Pengumuman OSN-K jenjang SD dan SMP akan diumumkan secepatnya, tunggu informasi selanjutnya ya Sobat” lagi-lagi ini jawaban @puspresnas pada 28 Mei 2023.

Selain sebagai ajang unjuk gigi, bagi para siswa terutama yang berprestasi, OSN juga dapat menjadi tolak ukur untuk kemampuan siswa di bidang sains. Menjadi suatu kebanggaan tersendiri bagi para siswa jika bisa melangkah ke jenjang yang lebih luas, dalam hal ini tingkat provinsi mewakili diri dan sekolah.

Halaman:

Editor: Mariyani Soetrisno

Sumber: pusatprestasinasional.kemdikbud.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x