Syarat Pendaftaran PPG Prajabatan 2023, untuk Daftar Segera Dibuka, Cek Linieritas Bidang Studi, Kuota di Sini

- 14 Mei 2023, 10:14 WIB
Syarat Pendaftaran PPG Prajabatan 2023, Segera Dibuka, Cek Linieritas Bidang Studi dan Kuota di Sini
Syarat Pendaftaran PPG Prajabatan 2023, Segera Dibuka, Cek Linieritas Bidang Studi dan Kuota di Sini /Pexels.com / Thirdman/

INFOTEMANGGUNG.COM - Segera dibuka! Program Pendidikan Profesi Guru (PPG) Prajabatan 2023 dari Kemdikbud. Lowongan ini boleh diikuti oleh para lulusan yang mau mendapatkan sertifikat pendidikan untuk menjadi guru yang berkualitas. Ini syarat pendaftaran PPG Prajabatan 2023, dan cek linieritas bidang studi dan kuota di sini.

 

Syarat pendaftaran PPG Prajabatan 2023 ini perlu diperhatikan, tidak hanya untuk mendapatkan sertifikat pendidik, terdapat banyak manfaat lain yang bisa diperoleh jika sudah lulus sebagai peserta PPG Prajabatan dimana manfaat itu akan menunjang karier di masa depan sebagai tenaga pendidik.

Baca Juga: Soal PPG Matematika Kemenag 2023, Latihan Soal Pretes Persiapan Tes Substantif

Jadwal seleksi PPG Prajabatan dan syarat pendaftaran PPG Prajabatan 2023 dijadwalkan buka pada bulan Mei-Juni 2023. Walau demikian belum ada informasi secara resmi dari Kemdikbud.

Sebelum peserta mendaftarakan diri pada Program Profesi Guru (PPG) Prajabatan 2023, ada baiknya calon peserta mengetahui lebih dulu apa saja syarat, linieritas bidang studi sampai kuota penerimaan berikut ini.

Kuota Penerimaan PPG Prajabatan 2023.

Data pada laman ppg.kemdikbud.go.id menunjukkan kuota nasional penerimaan PPG Prajabatan tahun 2023 adalah sebanyak 59.019 mahasiswa.

Syarat Pendaftaran PPG Perajabatan 2023

Bagi yang berminat, inilah syarat-syarat yang harus diperhatikan oleh para pelamar PPG Prajabatan 2023:

1. Merupakan Warga Negara Indonesia (WNI)
2. Tidak atau belum pernah terdaftar sebagai Guru/Kepala Sekolah pada Data Pokok Pendidikan (Dapodik) dan Simpatika
3. Berusia paling banyak 32 (tiga puluh dua) tahun pada 31 Desember di tahun pendaftaran (2023)
4. Mempunyai ijazah dengan kualifikasi akademik sarjana (S-1) atau diploma empat (D-IV) yang terdaftar pada Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PD-Dikti) atau terdata pada basis unit data unit Penyetaraan Ijazah Luar Negeri bagi lulusan perguruan tinggi di luar negeri
5. Mempunyai indeks prestasi kumulatif (IPK) paling rendah 3,00 (tiga koma nol nol)
6. Mempunyai surat keterangan sehat jasmani dan rohani (diserahkan pada saat lapor diri)
7. Mempunyai surat keterangan berkelakuan baik (diserahkan pada saat lapor diri)
8. Mempunyai surat keterangan bebas narkotika, psikotropika, dan zat adiktif lainnya (NAPZA) (diserahkan pada saat lapor diri)
9. Menandatangani pakta integritas.

Baca Juga: Terbaru! Soal Pedagogik PPG Kemenag Wajib dan Kunci Jawabannya, Ayo Berlatih Pretest PPG Kemenag Tahun 2023

Linieritas Program Studi

Sekarang kita akan mempelajari linieritas merupakan jurusan kuliah yang dapat mendaftarkan diri pada Program PPG Prajabatan 2023, sebagai berikut:

1. Bidang Studi Bahasa Indonesia

Program Studi S1/D-IV

Bahasa dan Sastra Indonesia, Pendidikan Bahasa Dan Sastra Indonesia, Pendidikan Bahasa Indonesia, Pendidikan Bahasa Indonesia Dan Daerah, Pendidikan Bahasa, Sastra Indonesia dan Daerah, Pendidikan Sastra Indonesia, Sastra Indonesia, Tadris Bahasa Indonesia.

2. Bidang Studi Bahasa Inggris

Program Studi S1/D-IV

Bahasa Inggris, Bahasa Inggris Untuk Industri Pariwisata, Bahasa Inggris Untuk Komunikasi Bisnis dan Profesional, Bahasa dan Kebudayaan Inggris, Bahasa dan Sastra Inggris, Pendidikan Bahasa Inggris, Pendidikan Bahasa dan Sastra Inggris, Sastra Inggris, Tadris Bahasa Inggris.

3. Biologi

Biologi, Pendidikan Biologi, Tadris Biologi.

4. Ekonomi

Ekonomi Islam, Ekonomi, Ekonomi Buddhis, Ekonomi dan PeImbangunan, Ekonomi Hindu, Ekonomi Islam, Ekonomi Pembangunan, Ilmu Ekonomi, Pendidikan Ekonomi, Pendidikan Ekonomi Koperasi, Pendidikan Tata Niaga.

5. Fisika

Fisika, Pendidikan Fisika, Tadris Fisika

6. IPA (Ilmu Pengetahuan Alam)

Pendidikan Ilmu Pengetahuan Alam, Pendidikan Sains, Tadris Ilmu Pengetahuan Alam (Konsentrasi Fisika), Tadris IPA, Tadris IPA Biologi, Tadris IPA Konsentrasi Fisika.

7. IPS (Ilmu Pengetahuan Sosial)
Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, Tadris Ilmu Pengetahuan Sosial, Tadris Ilmu Pengetahuan Sosial (Konsentrasi Sejarah)

8. Kimia
Kimia, Pendidikan Kimia, Tadris Kimia

9. Matematika
Matematika, Pendidikan Matematika, Tadris Matematika

10. Pendidikan Guru PAUD (PG-PAUD)
Pendidikan Islam Anak Usia Dini, Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Anak Usia Dini Buddha, Pendidikan Guru Anak Usia Dini, Pendidikan Guru MAdrasah Raudhatul Athfal, Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini (PGPAUD), Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini Hindu, Pendidikan Guru Radhatul Athfal (PGRA),

Pendidikan Guru RAudhatul Athfal (PGRA), Pendidikan Islam Anak Usia Dini, Pendidikan Kristen Anak Usia Dini, Pendidikan Psikolofi Konseling Buddha, PJJ Pendidikan Guru Pendidikan Anak Unia Dini, Psikologi, Psikologi Islam, Psikologi Kristen.

Baca Juga: 40 Soal Pretest PPG Kemenag 2023 dan Kunci Jawaban, Cermati Segera Soal dan Jawabannya

11. Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD)
Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD), Pendidikan Guru Sekolah Dasar Buddha, Pendidikan Guru Sekolah DasarHindu, PJJ Pendidikan Guru Sekolah Dasar.

12. Pendidikan Jasmani dan Kesehatan
Kepelatihan Fisik Olahraga, Kepeltihan Kecabanagn Olahraga, Kepelatihan Olah Raga, Olahraga Rekreasi, Pendidikan Jasmani,

Pendidikan Jasmani dan Kesehtan, Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi, Pendidikan Jasmani Sekolah Dasar, Pendidikan Kepelatihan Olahraga, Pendidian Olahraga dan Kesehatan, PGSD Pendidikan Jasmani, Kepelatihan Olahraga, Ilmu Keolahragaan.

13. Pendidikan Luar Biasa
Pendidikan Khusus, Pendidikan Luar Biasa

14. Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaran (PKn)
Pendidikan Kewarganegaraan, Pendidikan Pancasika dan Kewarganegaraan.

15. Sejarah
Ilmu Sejarah, Pendidikan Sejarah, Pendidikan Sejarah dan Sosiologi.

Baca Juga: Terbaru! Soal Pedagogik PPG Kemenag Wajib dan Kunci Jawabannya, Ayo Berlatih Pretest PPG Kemenag Tahun 2023

16. Geografi
Gografi, Pendidikan Geografi

17. Sosiologi
Pendidikan Sosiologi, Sosiologi, Pendidikan Sosiologi dan Antropologi, Pendikan Sejarah dan Sosiologi.

18. Seni Budaya
Pendidikan Seni Drama Tari dan Musik, Pendidikan Seni Musik, Pendidikan Seni Rupa, Pendidikan Seni Tari, Seni Musik,
Seni Rupa, Seni Tari, Seni Teater, Angklung dan Musik BAmbu, Musik, Musik Nusantara, Tari Sunda, Musik Gerejawi, Antropologi tari, TAri, Penyajian Musik, Pendidikan Seni dan Budaya Keagamaan Hindu,
Pendidikan Seni dan Keagamaan, Pendidikan Seni Rupa dan Ornamen Hindu, Pendidikan Seni Tari Keagamaan Hindu, Penciptaan Musik,
Musik Gereja, Pendidikan Musik Gereja, Pendidikan Tari.

19. Bimbingan dan Konseling
Bimbingan dan Konseling, Bimbingan dan Konseling Islam, Bimbingan Konseling Kristen, Bimbingan Konseling, Bimbingan dan Konseling Pendidikan Islam, Pendikan Bimbingan dan Konseling,
Pendidikan Bimbingan dan Konseling Islam.

Itu tadi informasi terkait jadwal pembukaan seleksi PPG Prajabatan 2023 yang diperkirakan akan dimulai dalam waktu dekat dan cek Linieritas PPG Prajabatan 2023 dan cek bidang pendidikan (linieritas) calon peserta PPG Prajabatan 2023 dapat dilihat melalui link berikut ini.***

Editor: Mariyani Soetrisno

Sumber: ppg Kemendikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x