Minyak Bumi Tergolong Sumber Energi Tidak Terbarukan Sebab? Harus Dijaga Sebelum Habis

- 18 Maret 2023, 13:02 WIB
Minyak Bumi Tergolong Sumber Energi Tidak Terbarukan Sebab?
Minyak Bumi Tergolong Sumber Energi Tidak Terbarukan Sebab? /CT/

INFOTEMANGGUNG.COM – Minyak bumi tergolong sumber energi tidak terbarukan sebab? Belakangan ini memang sudah gencar sekali ditekankan untuk menggunakan berbagai energi terbarukan yang teknologinya sudah mulai banyak dikembangkan dan digunakan oleh masyarakat umum.

 

Di Indonesia sedang ramai mengenai kendaraan listrik yang memanfaatkan sumber panas matahari atau angin atau juga tenaga air. Jika semua ini disebut energi terbarukan, minyak bumi tergolong sumber energi tidak terbarukan sebabnya adalah …

Pertanyaan:

Minyak bumi tergolong sumber energi tidak terbarukan sebab …

Baca Juga: Berikut ini Merupakan Contoh Peristiwa yang Memiliki Energi Potensial dalam Kehidupan Sehari-hari Adalah

a. proses pembentukan memerlukan waktu ribuan tahun
b. alam tidak dapat lagi menciptakan minyak bumi
c. dapat di daur ulang dari hasil pembakaran
d. tidak dapat dibuat oleh manusia dengan teknologi apapun
e. minyak bumi bukan sumber energi baru

Jawaban:

Pilihan a – proses pembentukan memerlukan waktu ribuan tahun

Penjelasan:

Minyak bumi tergolong sumber energi tidak terbarukan karena terbentuk dari sisa-sisa organisme laut dan tumbuhan yang terkubur di dalam lapisan bumi selama jutaan tahun.

 Baca Juga: Di Antara Sumber Energi Berikut yang Bukan Sumber Energi Terbarukan Adalah

Proses pembentukan minyak bumi ini sangat lambat sehingga sumber daya ini tidak bisa diproduksi kembali dalam waktu yang singkat. Padahal manusia menggunakan sumber daya ini sebagai sumber utama sehingga persediaannya makin menipis.

Meskipun masih ada cadangan minyak bumi yang tersisa di dalam tanah, namun jumlahnya semakin berkurang setiap tahunnya karena pengambilan yang terus-menerus.

Sebagai sumber energi yang sangat penting bagi kehidupan manusia, pengurangan ketersediaan minyak bumi dapat mempengaruhi harga minyak dan energi di seluruh dunia serta dapat mempengaruhi kestabilan ekonomi dan politik.

Oleh karena itu, kita perlu mencari sumber energi alternatif yang lebih berkelanjutan dan ramah lingkungan untuk menggantikan penggunaan minyak bumi secara bertahap. Energi alternatif inilah yang kemudian disebut dengan energi terbarukan.

Baca Juga: Bagaimana Cara Kerja Sel Surya, Sumber Energi Listrik Terbarukan yang Makin Ngetop

 

Disebut terbarukan karena persediaannya boleh dibilang akan tetap ada. Berikut adalah beberapa contoh energi terbarukan:

1. Energi Matahari

Ini merupakan energi yang dihasilkan oleh sinar atau panas matahari dan dapat dikonversi menjadi listrik melalui teknologi penggunaan panel surya (solar cell). Saat ini penggunaannya sudah mulai umum karena banyak dipakai di rumah tinggal juga.

2. Energi Angin

Energi ini dihasilkan oleh gerakan angin dan dapat dikonversi menjadi listrik melalui turbin angin. Belakangan Indonesia juga memiliki ladang turbin angin, khususnya di daerah pesisir. Angin yang memutar kipas atau baling-baling dikonversi menjadi daya listrik.

3. Energi Air

Kali ini energi dihasilkan oleh aliran atau arus atau debit air dan dapat dikonversi menjadi listrik melalui turbin air. Apalagi Indonesia memiliki banyak air terjun dan sungai beraliran arus deras, sehingga bisa dimanfaatkan untuk menghasilkan listrik.

Baca Juga: Tuliskan Tiga Peristiwa Perubahan Energi yang Terjadi Sehari-Hari, Begini Penjelasannya

 

4. Energi Geotermal

Energi ini dihasilkan oleh panas bumi dan dapat dikonversi menjadi listrik melalui pembangkit listrik geotermal. Namun untuk sementara baru kalangan terbatas yang menggunakannya, misalnya fasilitas pemerintahan atau industri.

5. Biomassa

Energi ini dihasilkan oleh bahan organik seperti limbah pertanian, kayu bakar, dan sampah, dan dapat dikonversi menjadi listrik atau bahan bakar.

6. Energi Gelombang

Energi ini dihasilkan oleh gerakan ombak laut dan dapat dikonversi menjadi listrik melalui teknologi pembangkit listrik gelombang. Namun pemanfaatannya baru pada daerah pesisir pantai untuk kebutuhan listrik mereka.

7. Energi Pasang Surut

Energi ini dihasilkan oleh pasang surut air laut dan dapat dikonversi menjadi listrik melalui teknologi pembangkit listrik pasang surut. Namun belum banyak dimanfaatkan selain di pesisir pantai untuk fasilitas pemerintah. Karena konstruksinya lebih rumit dan memakan biaya besar.

Baca Juga: Turbin Raksasa di Tepi Laut Dapat Menghasilkan Listrik dengan Memanfaatkan Energi? Simak Pembahasannya!

Energi terbarukan ini memiliki banyak keuntungan, seperti berkelanjutan, tidak mencemari lingkungan dan dapat membantu mengurangi ketergantungan pada sumber daya energi tidak terbarukan seperti minyak bumi.

Karena itulah minyak bumi terglong sumber energi tidak terbarukan sebab dengan proses pembuatan yang memakan waktu ribuan tahun, begitu habis maka pembaruannya akan membutuhkan waktu yang amat lama.***

Disclaimer:
1. INFOTEMANGGUNG.COM tidak mengijinkan artikel dicopy paste atau dilakukan sindikasi dengan alasan apapun.
2. Kunci jawaban ini dibuat untuk membantu orangtua dan siswa dalam belajar, namun bukan jawaban mutlak karena bisa dikembangkan sesuai dengan pemahaman siswa.

Editor: Carley Tanya

Sumber: Beragam Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x