Salah Satu Persamaan Antara Malaikat dan Jin adalah Keduanya Sama-Sama, Kunci Jawaban PAI Kelas 7

- 13 Maret 2023, 16:38 WIB
Salah Satu Persamaan Antara Malaikat Dan Jin Adalah Keduanya Sama-Sama, Kunci Jawaban PAI Kelas 7
Salah Satu Persamaan Antara Malaikat Dan Jin Adalah Keduanya Sama-Sama, Kunci Jawaban PAI Kelas 7 /

 

Penjelasan

Untuk bisa menjawab soal tentang persamaan antara malaikat dan jin, maka siswa perlu juga mengetahui apa saja perbedaan dan persamaan di antara dua makhluk Allah tersebut.

Dalam pandangan agama Islam, malaikat adalah makhluk ciptaan Allah SWT yang bersifat gaib (tidak terlihat oleh mata manusia) dan tidak memiliki kebebasan untuk melakukan dosa atau kesalahan.

Malaikat dipercayai sebagai pelayan Allah yang menaati perintah-Nya dan bertugas untuk menjalankan berbagai tugas penting di alam semesta, seperti mencatat amal manusia, meniup terompet pada hari kiamat, dan menyampaikan wahyu dari Allah kepada para nabi dan rasul.

Malaikat diciptakan dari cahaya atau nur dan memiliki sifat-sifat yang sempurna, seperti kecerdasan, kekuatan, kecepatan, dan kepatuhan yang absolut terhadap Allah.

Dalam agama Islam, malaikat diciptakan lebih dahulu dibandingkan dengan jin ataupun manusia. Malaikat merupakan makhluk ciptaan Allah yang terbuat dari cahaya (nur), sedangkan jin diciptakan dari nyala api.

Baca Juga: Kunci Jawaban PAI Kelas 7 Halaman 105, Soal Uraian Mengapa Malaikat Selalu Taat pada Allah SWT

Proses penciptaan ini seperti yang disebutkan oleh para ulama, terutama pada hadist Muslim nomor 2996-60 yang berbunyi:

Telah menceritakan kepada kami Muhammad Bin Rafi’ Abdu Bin Humaid, berkata Abdu: Telah mengkabarkan kepada kami, sedangkan ibnu Rafi’ berkata: Telah menceritakan kepada kami Abdurrazak telah mengkhabarkan kepada kami Ma’mar dari az-Zuhri dari Urwah dari ‘Aisyah R.A Berkata : “Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wassalam bersabda: “Malaikat diciptakan dari cahaya, jin diciptakan dari api yang menyala-nyala dan Adam diciptakan dari sesuatu yang telah disebutkan (ciri-cirinya) untuk kalian”.

Sementara itu, dalam pandangan Islam, jin adalah makhluk ciptaan Allah SWT yang bersifat gaib (tidak terlihat oleh mata manusia) dan memiliki kehendak bebas.

Halaman:

Editor: Eko Adityo Nugroho

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x