Apa Saja Kegiatan, Materi, Manfaat yang Anda Harapkan Ada dalam Modul Ini? Ini Contoh Jawabannya

- 10 Maret 2023, 17:53 WIB
Apa Saja Kegiatan, Materi, Manfaat yang Anda Harapkan Ada dalam Modul Ini?
Apa Saja Kegiatan, Materi, Manfaat yang Anda Harapkan Ada dalam Modul Ini? /Pexels.com / Yan Krukau/

Baca Juga: Menurut Anda, Bagaimanakah Proses Supervisi Akademik yang Ideal yang Dapat Membantu Diri Anda Berkembang

Jawaban

Beberapa kegiatan, materi, dan manfaat yang saya harapkan ada di dalam Modul 2.3 antara lain:

1. Materi mengenai coaching, berupa definisi, tujuan, serta langkah-langkah pelaksanaan coaching. Materi ini mencakup coaching terhadap murid maupun sesama rekan sejawat.

2. Materi tentang perbedaan coaching, mentoring, dan konseling dalam bidang pendidikan karena ketiganya masih sering sulit dibedakan. Jadi, materi ini akan sangat membantu guru dalam melaksanakan praktik coaching ke depannya karena bisa diketahui tujuannya secara jelas.

3. Kegiatan praktik coaching dengan murid ataupun sesama rekan guru. Hal ini mengingat guru bukan hanya berperan sebagai pendidik, tetapi juga berperan sebagai teman yang dapat diajak berdiskusi dengan murid. Selain itu, guru juga berdiskusi dengan guru untuk bertukar pikiran mengenai pembelajaran atau isu-isu yang berkembang di tengah murid.

Baca Juga: Selama Menjadi Guru, Tentunya Pembelajaran Anda Pernah Diobservasi Atau Disupervisi oleh Kepala Sekolah Anda

4. Manfaat yang ingin saya dapatkan adalah pengetahuan mengenai coaching yang tepat supaya dapat dilaksanakan dengan sebaik-baiknya.

Itulah tadi pemaparan mengenai contoh jawaban dari soal apa saja kegiatan, materi, manfaat yang Anda harapkan ada dalam modul ini? Perlu diingat kembali bahwa jawaban di atas hanya bersifat sebagai referensi atau alternatif.

Bapak ibu Calon Guru Penggerak dapat mengeksplorasi sumber referensi lainnya yang masih selaras dengan Modul 2.3 Mulai Dari Diri untuk bisa mengembangkan jawabannya.***

Halaman:

Editor: Alif Atalia Gani

Sumber: sarastiana.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x