Faktor yang Melatarbelakangi Perlawanan Pangeran Nuku dari Tidore Terhadap VOC adalah, Simak di Sini

- 20 Februari 2023, 21:19 WIB
Faktor yang Melatarbelakangi Perlawanan Pangeran Nuku dari Tidore Terhadap VOC adalah, Simak di Sini
Faktor yang Melatarbelakangi Perlawanan Pangeran Nuku dari Tidore Terhadap VOC adalah, Simak di Sini /pexels.com/fauxels//

INFOTEMANGGUNG.COM – Soal faktor yang melatarbelakangi perlawanan Pangeran Nuku dari Tidore terhadap VOC adalah akan dibahas dalam artikel ini secara lengkap.

Siswa akan menemukan soal ini pada mata pelajaran Sejarah kelas 11 SMA yang berjudul Perlawanan Indonesia Melawan Belanda.

Ada banyak sekali pahlawan Indonesia yang dahulu berjuang untuk kemerdekaan Indonesia dengan melawan Belanda, salah satunya adalah Pangeran Nuku yang berasal dari Tidore.

Baca Juga: Menjawab Soal Sewaktu Diadakan Diskusi dengan Topik Mengapa Minat Baca Siswa Kurang?

Saat itu, Pangeran Nuku melawan VOC Belanda karena alasan tertentu. Lantas faktor apakah yang menjadi latar belakang Pangeran Nuku melawan VOC? Simak pembahasannya berikut ini:

Soal

Faktor yang melatarbelakangi perlawanan Pangeran Nuku dari Tidore terhadap VOC adalah ...

Jawab

Faktor yang melatarbelakangi perlawanan Pangeran Nuku dari Tidore terhadap VOC adalah karena penangkapan Raja Tidore, Sultan Jamaluddin yang kemudian diasingkan ke Batavia.

Akibat dari peristiwa tersebut, rakyat Tidore marah dan muncullah perlawanan terhadap VOC di bawah pimpinan Pangeran Nuku yakni putra Sultan Jamaluddin.

Bukan hanya itu perlawanan kepada Belanda yang dilakukan pada tahun 1781 juga terjadi karena alasan yang lain.

Baca Juga: Salah Satu Faktor Internal yang Melatarbelakangi Munculnya Pergerakan Nasional Indonesia adalah

Pangeran Nuku merasa tidak senang dengan intervensi yang telah dilakukan oleh VOC (Kongsi Dagang Hindia Belanda) dalam mengangkat calon penerus Kerajaan Tidore. Sejak saat itu, Pangeran Nuku terus melakukan perlawanan terhadap Belanda hingga akhir hayatnya.

Informasi Tambahan

Terjadinya perlawanan Pangeran Nuku bermula sejak peristiwa penangkapan Sultan Jamaluddin, raja Kesultanan Tidore pada 1779 silam. Pada masa itu, Belanda berniat membentuk kerja sama dan mendirikan kantor dagang di Tidore namun tidak mendapatkan izin.

Sehingga Sultan Jamaluddin ditangkap dan diasingkan ke Batavia (Jakarta) oleh Belanda. Diasingkannya Sultan Jamaluddin membuat Kerajaan Tidore membutuhkan pemimpin baru.

Berdasarkan tradisi di Kerajaan Tidore, pengangkatan raja baru dilakukan berdasarkan silsilah. Sehingga saat itu yang berhak untuk menggantikan posisi Sultan Jamaluddin adalah putranya, yakni Pangeran Nuku.

Akan tetapi, Belanda justru mengangkat Sultan Kamaluddin yakni adik Pangeran Nuku sebagai pewaris takhta Kerajaan Tidore. Hal tersebut membuat Pangeran Nuku geram dan memutuskan untuk melawan Belanda.

Baca Juga: Jawaban Soal: Jelaskan Tentang Dampak Dari Kebijakan Jepang yang Sewenang- wenang!

Perlawanan Pangeran Nuku dilakukan dengan meniru siasat yang sering digunakan oleh Belanda yaitu siasat Devide et Impera. Pangeran Nuku menjalankan siasat dengan mengadu domba Inggris dengan Belanda.

Saat itu, Pangeran Nuku menghasut orang-orang Inggris agar mengusir orang-orang Belanda. Kemudian setelah berhasil, Pangeran Nuku menggempur orang-orang Inggris hingga akhirnya VOC berhasil hengkang dari wilayahnya.

Demikian jawaban soal faktor yang melatarbelakangi perlawanan Pangeran Nuku dari Tidore terhadap VOC adalah yang dilengkapi dengan pembahasan. Dengan pembahasan ini diharapkan siswa dapat mempelajari materi dengan lebih baik.***

Disclaimer:

1. Artikel ini merupakan sarana bagi wali murid atau orang tua untuk membantu anak didik dalam memahami soal.

2. Jawaban ini merupakan jawaban yang bersifat terbuka, siswa diharapkan bisa mengeksplorasi lebih jauh.

3. Kebenaran dalam kunci jawaban ini tidak bersifat mutlak.

 

Editor: Kurnia Fatchul Ma'rifah

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah