Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 83 Menganalisa Teks Anekdot Cara Keledai Membaca Buku

- 6 Februari 2023, 16:48 WIB
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 83 Menganalisa Teks Anekdot Cara Keledai Membaca Buku
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 83 Menganalisa Teks Anekdot Cara Keledai Membaca Buku /

INFOTEMANGGUNG.COM – Buat kunci jawaban Bahasa Indonesia kelas 10 halaman 83 yang ada di artikel ini untuk sumber tambahan ketika mengerjakan soal.

Siswa yang sedang mencari kunci jawaban Bahasa Indonesia kelas 10 halaman 83 bisa memakai kunci jawaban yang ada di artikel ini.

Tidak hanya siswa saja yang dapat memakai uraian jawaban ini tetapi juga orang tua yang ingin membantu anaknya belajar.

Jawaban yang terdapat di sini dibuat dari sumber yang terpercaya yaitu buku pelajaran atau sumber ilmu pengetahuan lain.

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 Halaman 238 Kegiatan 9.2 Bagian A Halaman Indeks

Menyelesaikan soal dengan bantuan kunci jawaban berguna untuk membiasakan diri dengan soal. Selain itu untuk lebih cepat menyelesaikan soal.

Kunci jawaban Bahasa Indonesia kelas 10 halaman 83 sesuai dengan Kurikulum Merdeka tetapi adik-adik dianjurkan untuk tetap mempelajari materi terlebih dahulu dan tidak terburu-buru melihat kunci jawaban.

Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 83

Pada halaman 83 siswa akan diminta untuk menjawab pertanyaan berdasarkan teks anekdot yang ada di halaman 82 berjudul Cara Keledai Membaca Buku.

Sebagai bahan refleksi, teks anekdot adalah teks yang berisi cerita lucu menyindir atau mengkritik sesuatu. Teks anekdot biasanya menggunakan penokohan orang atau tokoh terkenal yang dikaitkan dengan isu sosial sehari-hari dengan cara yang lucu.

Berikut ini adalah soal-soal yang ada di halaman 83

Dari dua contoh anekdot di atas, jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut ini.

  1. Siapa yang diceritakan dalam anekdot tersebut?
  2. Masalah apa yang diceritakan dalam anekdot?
  3. Temukan unsur humor dalam anekdot tersebut!
  4. Menurut pendapatmu, selain menceritakan hal yang lucu, adakah pesan tersirat yang hendak disampaikan pencerita dalam anekdot tersebut?
  5. Mengapa cerita lucu tersebut disebut anekdot?

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 Halaman 214 Kegiatan 8.5 Struktur Teks Drama

Jawaban:

  1. Yang menjadi tokoh yang diceritakan dalam anekdot adalah Raja Timur Lenk, Nasrudin, dan keledai.
  2. Bagaimana mengajari keledai membaca.
  3. Unsur humor dalam anekdot di atas adalah ketika ternyata keledai pun bisa dipancing untuk “seolah-olah” membaca dengan cara memberinya makan pada lembar-lembar buku.
  4. Pesan tersirat yang ada di dalam teks anekdot di atas adalah bahwa percuma saja membaca buku kalau tidak mengerti apa yang dibaca. Membaca harus diiringi dengan mencoba memahami maksud bacaan.
  5. Cerita lucu di atas disebut anekdot karena memiliki kaidah teks anekdot yaitu ada sebuah kisah lucu lalu ada pesan moral dari kisah lucu tersebut.

TUGAS

Nah, sekarang cobalah menganalisis isi pokok teks anekdot Cara Keledai Membaca Buku. Buktikanlah bahwa anekdot tersebut berisi kritik terhadap suatu masalah atau tokoh publik yang disampaikan secara halus melalui humor singkat

Jawaban

Teks anekdot Cara Keledai Membaca Buku merupakan kritik terhadap suatu masalah yaitu kurangnya minat baca masyarakat. Membaca merupakan kegiatan sehari-hari masyarakat namun tidak banyak orang mengerti apa yang dibacanya.

Contohnya, dalam membaca berita atau artikel di internet, banyak masyarakat yang justru melewatkan inti berita dan langsung menuju ke kolom komentar. Akibatnya, banyak yang malah termakan berita bohong.

 Baca Juga: Kunci Jawaban PJOK Kelas 9 SMP Halaman 62, 63, 64, 65 Bab 2 Permainan Bola Kecil, Pilihan Ganda dan Esai

Hal seperti ini diibaratkan seperti keledai yang belajar membaca. Hanya bisa membalik-balik halaman tanpa tahu apa isi halaman itu.

Setelah menjawab pertanyaan dengan jawaban soal yang sudah dijabarkan di atas, semoga siswa bisa lebih mudah mengerjakan soal.

Diingatkan kembali bahwa jawaban soal yang terdapat di artikel ini hanyalah sebagai alat bantu saja guna mempercepat menjawab pertanyaan.

Adapun kunci jawaban Bahasa Indonesia kelas 10 halaman 83 ini sudah sesuai dengan semangat Kurikulum Merdeka dimana adik-adik dapat mencari sumber lain selain buku pelajaran dan penjelasan di kelas. Semoga bermanfaat dan tetap semangat belajar.***

Disclaimer:

  • Artikel ini merupakan sarana bagi wali murid atau orang tua untuk membantu anak didik dalam memahami soal.
  • Jawaban ini merupakan jawaban yang bersifat terbuka, siswa diharapkan bisa mengeksplorasi lebih jauh.
  • Kebenaran dalam kunci jawaban ini tidak bersifat mutlak.

Sumber: buku.kemdikbud.go.id

Editor: Siti Juniafi Maulidiyah

Sumber: buku.kemdikbud.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah