Kecerdasan Naturalis Adalah? Ini Pengertian dan Ciri-cirinya, Orang Tua dan Guru Wajib Tahu

- 12 Januari 2023, 21:56 WIB
Pengertian dari kecerdasan naturalis adalah?
Pengertian dari kecerdasan naturalis adalah? /Pexels.com / Mikhail Nilov/

INFOTEMANGGUNG.COM – Anak memiliki kecerdasan yang berbeda-beda. Ada beberapa jenis kecerdasan yang sering ditemui pada anak, salah satunya ialah kecerdasan naturalis. Kecerdasan naturalis adalah? Jawabannya akan diulas secara lengkap pada artikel ini.

Mengetahui tentang kecerdasan anak adalah hal yang penting. Sebaiknya, jenis kecerdasan anak diketahui sejak dini supaya orang tua atau guru dapat mengarahkan anak dengan baik sesuai kecerdasan yang dimilikinya.

Selama ini, kecerdasan yang dikenal oleh banyak orang adalah kecerdasan intelegensi atau kecerdasan yang membuat seseorang mampu untuk berpikir dan memecahkan masalah.

Padahal, ada beragam kecerdasan lain yang tidak boleh disepelekan, sebab bisa jadi kecerdasan itu berhubungan dengan bakat dan minat dari anak tersebut.

Baca Juga: Ketahui Teori Kecerdasan oleh Howard Gardner dari karyanya berjudul The Theory of Multiple Intelligence

Pada pembahasan ini, akan diulas jawaban dari pertanyaan kecerdasan naturalis adalah? Selain itu, dipaparkan pula penjelasan mengenai ciri-ciri yang bisa ditemui pada anak yang memiliki kecerdasan naturalis.

Maka dari itu, simaklah uraian di bawah ini hingga selesai supaya bisa diperoleh informasi lengkap tentang kecerdasan naturalis.

Pengertian dari Kecerdasan Naturalis Adalah?

Menurut Gardner, yang dimaksud dengan kecerdasan naturalis (naturalist intelligence) adalah kapasitas seorang anak untuk mengenali, membedakan, serta memelihara fitur tertentu di lingkungan fisik yang ada di sekitarnya. Contohnya, binatang, tumbuhan, serta kondisi cuaca.

Sementara itu, menurut Sujiono, kecerdasan naturalis adalah sebuah keahlian yang dimiliki oleh anak untuk mengenali serta mengelompokkan spesies flora maupun fauna. Cakupan lingkungannya ialah lingkungan sekitar tempat anak berada. Kemudian, anak mampu menghubungkan antara beberapa spesies dan memiliki rasa sayang terhadap tumbuhan dan binatang.

Halaman:

Editor: Septyna Feby

Sumber: educhannel.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x