Langkah-Langkah Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila di Sekolah, Ikuti 13 Cara ini!

- 29 Desember 2022, 19:00 WIB
Langkah-langkah pembuatan profil pemuda pancasila
Langkah-langkah pembuatan profil pemuda pancasila /Pexels.com / Yaroslav Shuraev/

INFOTEMANGGUNG.COM – Pada artikel ini akan membahas 13 langkah-langkah dalam projek penguatan profil pelajar pancasila. Apa saja langkah-langkah yang harus dilakukan? Simak ulasan dibawah.

1. Merancang Alokasi Waktu Projek dan Dimensi Profil Pemuda Pancasila (P-3)

Menentukan alokasi waktu pelaksanaan projek dan dimensi untuk setiap tema, agar dapat memetakan sebaran pelaksanaan projek pada satuan pendidikan. Hal tersebut merupakan tugas dari pimpinan sekolah.

2. Membentuk Tim Fasilitasi Projek

Dalam inti kegiatan melakukan pembagian peran dan tanggung jawab dalam pengelolaan projek.

  1. Merencanakan projek
  2. Membuat modul projek
  3. Mengelola projek
  4. Mendampingi peserta didik dalam projek penguatan profil pelajar pancasila

Dimana, kepala sekolah menentukan guru yang terpilih dalam tim fasilitasi. Terdiri dari:

  1. Koordinator proyek
  2. Tim Guru atau fasilitator
  3. Keterlibatan guru BK

3. Mengidentifikasi Tingkat Kesiapan Sekolah

Melakukan identifikasi oleh satuan pendidikan terhadap kesiapan sekolah serta sumber daya tenaga pendidik, sarana dan prasarana, pembiayaan, lingkungan sekolah, karakteristik, peserta didik, dukungan pemangku kepentingan, dan lain-lain.

Baca Juga: Pancasila Harus Sebagai Landasan Utama Untuk Mencapai Cita-Cita Tujuan Bernegara dan Dalam Penyelenggaraan

4. Pemilihan Tema Umum

  1. Gaya hidup berkelanjutan
  2. Bhinneka Tunggal Ika
  3. Bangunlah jiwa dan raganya
  4. Suara demokrasi
  5. Kearifan lokal
  6. Kewirausahaan

5. Penentuan Topik Spesifik

Sekolah menentukan topik yang sesuai dengan kebutuhan P3 yang dikembangkan. Seperti contoh mengambil tema gaya hidup berkelanjutan untuk tingkat SD.

Pada pertama-tama mengamati kebiasaan merokok pada masyarakat sekitar. Kemudian yang kedua, membuat survei atau membuat data berapa persen orang merokok di lingkungan sekitar dan apa dampaknya karena merokok.

Ketiga, melakukan kampanye sederhana dalam memecahkan isu merokok ini, dengan cara pencegahan merokok.

6. Melaksanakan Asesmen Diagnostik

Asesmen diagnostik dilakukan pada awal perencanaan projek dan penentuan dimensi, elemen, dan sub-elemen. Jika modul projek sudah terdapat asesmen diagnostik dapat dilakukan dengan rubrik, observasi, kuesioner, refleksi, dan esai.

7. Pemilihan Elemen dan Sub-elemen Profil Pelajar Pancasila serta Penentuan Kriteria Pencapaian

Menyesuaikan dengan tema dan topik yang dipilih dengan urutan profil pelajar pancasila, dimensi (elemen dan sub-elemen), capaian akhir fase.

Baca Juga: Cara Belajar Bahasa Inggris dengan Cepat Bagi Pemula, Ikuti 6 Cara Ini!

8. Merencanakan Asesmen Formatif dan Sumatif

Asesmen formatif: dilakukan oleh guru secara berkala, berkelanjutan selama projek rubrik, umpan balik baol secara lisan maupun tertulis, observasi diskusi, presentasi, jurnal, refleksi, dan esai.

Asesmen sumatif: dilakukan pada akhir proyek. Mengukur apakah peserta didik sudah mengembangkan kompetensi dari dimensi profil pelajar pancasila sesuai fase yang dibidik.

9. Eksplorasi dan Pengembangan

Tim fasilitasi projek melakukan kerja sama dengan guru untuk membuat alur projek yang berisi kegiatan projek menggunakan struktur aktivitas yang disepakati bersama.

10. Melaksanakan Kegiatan Projek

Lakukan dengan strategi, yaitu mulai dengan pertanyaan pemantik dan permasalahan autentik.

11. Melaksanakan Asesmen dan Perayaan Projek

Guru melakukan asesmen formatif dan sumatif dengan menggunakan rubrik yang telah dirancang.

12. Menentukan Pengolahan Asesmen dan Pelaporan Projek

Sekolah mengolah asesmen yang akan dituangkan ke rapor projek. Isinya berupa gambaran pencapaian peserta didik terhadap dimensi, dari profil pelajaran pancasila secara kualitatif.

13. Evaluasi dan Tindak Lanjut Projek

Sekolah melakukan evaluasi terhadap projek dengan prinsip:

  1. Evaluasi implementasi projek bersifat menyeluruh
  2. Evaluasi implementasi projek fokus kepada proses
  3. Tidak ada bentuk evaluasi yang mutlak dan seragam
  4. Gunakan berbagai jenis asesmen
  5. Libatkan peserta didik dalam evaluasi.

Demikian langkah-langkah projek penguatan profil pelajar pancasila. Semoga bermanfaat.***

Editor: Siti Juniafi Maulidiyah

Sumber: jontarnababan.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah