Energi yang Dimiliki Oleh Benda karena Geraknya Disebut, Begini Penjelasannya

- 12 Desember 2022, 16:46 WIB
Energi yang Dimiliki oleh Benda karena Geraknya disebut
Energi yang Dimiliki oleh Benda karena Geraknya disebut /pexels.com/Kindel Media/

Contoh lain adalah motor atau mobil yang bergerak laju di jalan raya, atau perahu yang berlayar cepat di lautan. Hal yang sama juga berlaku dengan air yang mengalir di sungai dan bumi dan planet lainnya yang berputar mengelilingi matahari.

Selain itu, cahaya, panas, bunyi, listrik, dan radiasi juga termasuk dalam energi kinetik. Karena semuanya bergerak walaupun mungkin tidak semuanya dapat terlihat oleh mata manusia.

Baca Juga: Energi Terbarukan Anti Polusi: Ini Bahasan Lengkapnya, IPA Kelas 10

Energi kinetik kemudian dimanfaatkan oleh manusia untuk menjadi energi pendukung aktivitas manusia. Misalnya dengan mengubahnya menjadi energi listrik.

Contohnya adalah kekuatan angin yang bertiup dimanfaatkan dengan memanfaatkan kincir angin dan turbin sehingga mampu menghasilkan energi listrik dan dijadikan salah satu sumber energi alternatif pembangkit listrik.

Hal yang sama dengan kekuatan arus air dan panasnya cahaya matahari yang sudah mulai dimanfaatkan oleh manusia sebagai sumber energi alternatif yang terbarukan. Di Indonesia menjadi Pembangkit Listrik Tenaga Air.

Baca Juga: Sumber Daya Alam Indonesia Memiliki Kualitas Baik Seperti Beberapa Jenis Ikan di Sulawesi, Ini Penjelasannya!

Panas matahari dimanfaatkan dengan menggunakan panel solar untuk menghasilkan listrik yang bisa digunakan untuk kebutuhan listrik manusia.

Jadi energi yang dimiliki oleh benda karena geraknya disebut energi kinetik yang bisa dimanfaatkan untuk menjadi sumber energi alternatif yang terbarukan agar tidak sepenuhnya mengandalkan sumber daya alam yang bisa habis sewaktu-waktu.***

Disclaimer: INFOTEMANGGUNG.COM tidak mengijinkan artikel dicopy paste atau dilakukan sindikasi dengan alasan apapun.

Halaman:

Editor: Kun Daniel Chandra

Sumber: kafesentul.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x