Isu Murid Apa yang Saat ini Menjadi Perhatian Ibu/Bapak? Ini Jawaban Cerita Reflektif Modul 2

- 27 November 2022, 11:19 WIB
Isu Murid Apa yang Saat ini Menjadi Perhatian Ibu/Bapak?, Ini Jawaban Cerita Reflektif Modul 2
Isu Murid Apa yang Saat ini Menjadi Perhatian Ibu/Bapak?, Ini Jawaban Cerita Reflektif Modul 2 /pexels.com/ Max Fischer/

INFOTEMANGGUNG.COM - Isu murid apa yang saat ini menjadi perhatian ibu/bapak? Temukan penjelasan dari pertanyaan tersebut di bawah ini.

Pertanyaan tersebut adalah pertanyaan tentang latihan pemahaman dan cerita reflektif yang ada di Modul 2 tema projek SMP/SMA profil pelajar Pancasila.

Pembahasan yang ada di tulisan ini merupakan sarana untuk bahan belajar dan sebagai alternatif jawaban saja. Jawaban yang ada di sini belum menjamin kebenarannya.

Karena itu, Anda juga perlu mencari jawaban lainnya sehingga bisa membandingkannya dengan pembahasan yang ada di tulisan ini.

Jadi, tulisan ini hanya sebagai tambahan referensi bagi Anda yang ingin mengerjakan ataupun menjawab pertanyaan isu murid apa yang saat ini menjadi perhatian ibu/bapak?

Baca Juga: 5 Aplikasi Keren untuk Membantu Anda Mengerjakan Soal Matematika Secara Online

Agar Anda bisa langsung tahu kunci jawaban yang disebutkan di atas tadi, silakan simak pembahasannya berikut ini.

Soal

Isu murid apa yang saat ini menjadi perhatian ibu/bapak?

Jawabannya

Jawaban dari pertanyaan itu adalah tentang Pembentukan Karakter. Itulah yang menjadi perhatian oleh bapak ibu guru saat menjalani proses pengajaran di sekolah.

Pembahasan

Pembentukan karakter pada dasarnya adalah hasil pemahaman dari apa yang dialami manusia selama ini. Mulai dari pemahaman dari hubungan dengan diri sendiri, lingkungan sekitarnya, dan dengan Tuhan YME.

Baca Juga: Pesona Keindahan Pemandangan Air Terjun Tibu Tereng

Setiap hasil dari pengalaman saat berhubungan dengan diri sendiri, lingkungan, dan Tuhan YME akan menjadi suatu pemahaman. Hasil pemahaman itu pada akhirnya akan membentuk suatu keyakinan yang akan membentuk karakter diri.

Karakter diri tersebut nantinya menjadi ciri khas yang melekat dan akan terlihat dalam kehidupan sehari-hari sebagai perilaku.

Untuk bisa membentuk karakter seorang siswa, ada beberapa kegiatan yang perlu dilakukan oleh para pendidik, meski hal ini perlu dukungan dari orang tua ataupun wali murid.

1. Membangun Hubungan dengan Tuhan YME

Hal ini berkaitan dengan nilai religiusitas, yakni penerapan perilaku ataupun tindakan yang berdasarkan pada ajaran-ajaran agama.

Melakukan hal ini akan mengembangkan nilai-nilai moral dan agama pada diri murid, sehingga bisa meningkatkan kemampuan untuk bersikap dan berperilaku sesuai nilai agama dan moral.

Baca Juga: Bingung Cari Ide Jualan? Resep Nastar Lumer Satu Ini Bisa Jadi Pilihan Terbaik, Dijamin Laris!

2. Membangun Hubungan dengan Diri Sendiri

Hal ini berkaitan dengan sikap siswa dalam menjalankan kehidupan sehari-hari. Sikap-sikap itu seperti:

  • Jujur
  • Sabar
  • Adil
  • Pemberani
  • Pembelajar
  • Kerja sama

3. Membangun Hubungan dengan Sesama dan Lingkungan

Hal ini berkaitan dengan cara bersosialisasi dengan orang lain maupun lingkungan sekitarnya, seperti menghargai hak dan kewajiban orang lain dan mematuhi aturan-aturan sosial yang ada di lingkungan.

Selain itu tentang bagaimana cara bersikap seperti sopan santun kepada orang lain sesuai dengan kondisi yang terjadi.

Begitulah beberapa cara dalam membentuk karakter siswa yang bisa dilakukan oleh guru. Namun begitu, pembentukan karakter tersebut perlu adanya teladan dari orang dewasa.

Demikian penjelasan mengenai isu murid apa yang saat ini menjadi perhatian ibu/bapak yang terdapat pada latihan dan pemahaman cerita reflektif di Modul 2 tema projek SMP/SMA profil pelajar Pancasila.***

Disclaimer: INFOTEMANGGUNG.COM tidak mengizinkan artikel di-copy paste atau dilakukan sindikasi dengan alasan apa pun.

 

Editor: Rian Dwi Atmoko

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah