Contoh Teks Eksposisi Ilustrasi Tema Hari Pahlawan: Tan Malaka

- 10 November 2022, 22:54 WIB
Contoh Teks Eksposisi Ilustrasi Tema Hari Pahlawan: Tan Malaka
Contoh Teks Eksposisi Ilustrasi Tema Hari Pahlawan: Tan Malaka /Langgam.id/

INFOTEMANGGUNG.COM Sebagai seorang siswa pasti pernah mendengar kata eksposisi, atau diantara kalian mungkin saja pernah mendapatkan tugas untuk membuat contoh teks eksposisi. 

Teks Eksposisi ialah teks yang memberi informasi/ keterangan pada pembaca yang diperkuat oleh berbagai fakta ataupun data yang disajikan oleh sang penulis. Ada berbagai macam jenis dari teks eksposisi, salah satunya ialah jenis teks eksposisi ilustrasi. 

Teks eksposisi ilustrasi biasanya memberikan gambaran serta penjelasan yang cukup sederhana tentang sebuah topik dengan topik lain yang memiliki persamaan sifat atau kemiripan. 

Baca Juga: Jawaban Soal Istilah Asesmen dalam Teks Eksposisi Tersebut Memiliki Arti?

Untuk lebih memahami seperti apa teks eksposisi, berikut ini contoh teks eksposisi bertema hari pahlawan 10 November 2022.

Contoh teks eksposisi ini akan membahas salah satu pahlawan revolusioner yang namanya sangat jarang muncul di buku-buku sejarah yang beredar luas di sekolah. 

Contoh teks eksposisi tema hari pahlawan yang membahas tentang kisah hidup pahlawan revolusi Tan Malaka. 

Baca Juga: Jawaban Soal Paragraf di Bawah Ini Yang Merupakan Teks Eksposisi Adalah

Tesis 

Nama Tan Malaka terdengar asing hampir di telinga masyarakat Indonesia. Padahal Tan Malaka merupakan salah satu pahlawan revolusi Indonesia yang memiliki jasa besar atas kemerdekaan Indonesia. 

Berbagai macam pendapat mengatakan nama Tan Malaka sengaja tidak boleh dikenal akibat propaganda dari rezim orde baru yang anti dengan Komunis.

Argumentasi 

Hal ini memang benar adanya. Pada masa rezim Soeharto, kata komunis seakan haram untuk diucapkan. Bahkan pemerintah yang berkuasa pada masa itu sengaja membuat berbagai macam propaganda agar paham komunis dicap buruk oleh semua rakyat Indonesia. 

Keterangan ini semakin diperjelas oleh Sejarawan Anhar Gonggong yang memaparkan hal tersebut. Tan Malaka merupakan sosok pejuang nasional yang beraliran kiri, atau biasa disebut beraliran paham komunis sosialis. 

Perjuangannya melawan para penjajah kolonial Belanda banyak diadaptasi dari paham-paham komunis-sosialis. Hal ini lah yang membuat nama Tan Malaka jarang disebut sebagai salah satu pahlawan Revolusi Indonesia.

Parahnya, ada beberapa oknum yang hendak melepas gelar Pahlawan Nasional yang tersemat pada Tan Malaka. 

Padahal, kenyataanya Tan Malaka sendiri penentang keras dan pernah berkonflik dengan dalang dari pemberontakan PKI yaitu, Muso dan Alimin. 

Untung saja, keinginan dari oknum tersebut batal terlaksana dan tidak disetujui oleh pemerintah Orde Baru. Namun, akibat yang harus ditanggu, nama Tan Malaka tidak pernah disinggung saat hari peringatan hari Pahlawan. 

Padahal jasa-jasa Tan Malaka untuk kemerdekaan Indonesia tidak main-main. Banyak sekali buku-buku hasil terbitannya yang menggugah semangat masyarakat untuk lepas sepenuhnya dari bangsa kolonial seperti Tanah Orang Miskin.

Baca Juga: Jawaban Soal Di bawah Ini Merupakan Pola Pengembangan Paragraf Eksposisi Kecuali

Tan Malaka banyak menyinggung tentang kesetaraan dan kesenjangan yang terjadi pada masa era kolonial. Besarnya jurang pemisah antara kaum borjuis dan proletar inilah yang menjadi dasar bahwa gagasan-gagasan ini lahir dari paham komunis.  

Penegasan Ulang 

Karena paham Sosialis yang dipegang teguh oleh Tan Malaka inilah yang akhirnya membuat para pengusa di era orde baru seakan sengaja membungkam nama Tan Malaka untuk tidak dikenal sebagai salah satu pahlawan revolusi dari Indonesia. 

Itulah salah satu contoh teks eksposisi ilustrasi yang mengambil tema hari pahlawan. Semoga contoh teks ini dapat membantu kalian semua untuk lebih memahami arti dari teks eksposisi***

Editor: Rian Dwi Atmoko

Sumber: Jurnal Bahasa “Blended Learning Dalam Merdeka Belajar Teks E


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah