Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 11 Halaman 116 Kurikulum Merdeka, Analisis Cerpen Hatarakibachi

- 29 Oktober 2022, 15:46 WIB
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 11 Halaman 116 Kurikulum Merdeka, Analisis Cerpen Hatarakibachi
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 11 Halaman 116 Kurikulum Merdeka, Analisis Cerpen Hatarakibachi /kemdikbud.go.id/

INFOTEMANGGUNG.COM - Dalam kunci jawaban Bahasa Indonesia kelas 11 halaman 116 kurikulum merdeka ini akan diulas mengenai analisis cerpen Hatarakibachi yang ditulis oleh Awit Radiani.

Cerpen ini mengisahkan tentang perjalanan Nina-chan yang harus mengikuti kongres budaya antar negara di Jepang atas undangan Satoshi, salah satu pengurus kongres tersebut, hingga akhirnya bertemu dengan Endo, mantan kekasihnya.

Dari cerpen tersebut siswa ditugaskan untuk mengulas dari sisi tema, tokoh dan penokohannya, latar, hingga amanat yang terkandung dalam cerpen yang telah dipublikasikan lewat koran Kompas.

 

Sebelum bisa mengulas cerpen tersebut, siswa telah diajarkan bagaimana menganalisis cerpen berdasarkan materi yang telah disampaikan pada bab 3 dari buku Cerdas Cergas Berbahasa dan Bersastra Indonesia.

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 11 Halaman 107 Kurikulum Merdeka, Struktur Batin Puisi 'Aku Ingin'

Namun pada materi Bab 4 ini, khususnya di sub bab C kegiatan 2, siswa kembali mempelajari cerpen agar bisa membuat puisi yang bersumber dari cerita pendek.

Untuk bisa membuat puisi dari cerpen, siswa diminta untuk kembali mengingat pelajaran tentang cerpen. Dari situ siswa nanti akan diminta membuat puisi berdasarkan unsur yang ada di dalam cerpen.

Adapun kunci jawaban Bahasa Indonesia kelas 11 halaman 116 kurikulum merdeka ini adalah alat bantu siswa untuk memahami cerpen Hatarakibachi sebelum dijadikan puisi.

 

Jadi, kunci jawaban pada artikel ini bukan sebagai rujukan utama, melainkan bahan untuk dijadikan diskusi dan belajar yang bisa dilakukan di kelas nanti.

Nah, berikut ini adalah kunci jawaban Bahasa Indonesia kelas 11 halaman 116 kurikulum merdeka sebagai bahan untuk belajar dan diskusi saat di kelas.

Pertanyaan

1. Temukan arti kosakata di bawah ini dengan menggunakan Kamus Besar Bahasa Indonesia.
a. landmark
b. kurator
c. asperger syndrom
d. eksentrik
e. etos

2. Temukan tokoh utama dan tokoh pendukung dalam cerpen di atas. Kemudian, jelaskan mengenai tokoh dan penokohannya dalam tabel berikut.

3. Mengapa Nina-chan merasa ia kurang layak untuk hadir pada kongres budaya itu?

4. Benarkah kecurigaan Nina-chan bahwa Endo melakukan rekayasa agar Nina-chan terpilih? Jelaskan alasan dari jawaban kalian.

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 11 Halaman 106-107 Kurikulum Merdeka, Menelaah Puisi 'Aku Ingin'

5. Di manakah latar dari cerpen di atas? Jelaskan alasan yang mendukung jawaban kalian.

6. Sudut pandang apakah (orang pertama atau orang ketiga) yang digunakan pencerita? Jelaskan alasan dari jawaban kalian.

7. Sebutkan tema yang diusung dalam cerpen tersebut.

8. Sebutkan salah satu pesan atau amanat dari cerpen di atas.

 

Jawaban

1. a. landmark: Belum ada di kamus. Namun, hal ini bisa diartikan sebagai ikon suatu tempat atau wilayah.
b. kurator: orang yang mengelola atau mengawasi sesuatu yang berkaitan dengan koleksi museum, perpustakaan, dan lain-lain
c. asperger syndrom: Belum ada di Kamus Besar Bahasa Indonesia.
d. eksentrik: aneh; ganjil; tidak wajar
e. etos: pandangan hidup yang khas dari suatu golongan sosial

2. Tokoh utama cerpen tersebut adalah Nina, seorang seniman muda asal Indonesia yang memiliki sifat ramah terhadap orang lain, mudah bergaul, suka bercanda, dan pintar.

Tokoh pendukung di cerpen itu adalah Satoshi dan Endo. Satoshi merupakan orang Jepang yang menjadi panitia kongres seni budaya.

Sedangkan Endo adalah orang jepang yang bekerja sebagai perupa yang menderita asperger syndrome, penyakit yang senang menyendiri dan suka melakukan hal eksentrik. Endo juga pintar merayu dan terobsesi kepada serangga.

3. Nina kurang percaya diri karena merasa masih banyak seniman yang lebih besar di negara asalnya dan punya banyak jam terbang. Sedangkan dia hanyalah seniman kecil yang belum dianggap di negara asalnya.

4. Iya dugaan Nina-chan terbukti karena ada omongan Endo dan Satoshi yang berbeda.

Satoshi mengungkapkan butuh membujuk Endo untuk bisa mengundang Nina-chan ke Jepang.

Sedangkan Endo mengatakan bahwa dia tidak punya kuasa untuk memanggil Nina-chan mengikuti kongres budaya.

5. Latar cerpen itu umumnya ada di Jepang, seperti di bandara, hotel, stasiun maupun kantin. Hal itu terlihat dari beberapa sebutan tempat dan masakan yang hanya bisa ditemukan di wilayah Jepang.

Di samping itu, pada awal cerita juga disebutkan bahwa Nina-chan akan pergi ke Jepang untuk menghadiri kongres budaya antar negara.

6. Sudut pandang yang digunakan pada cerpen ini adalah mengambil pandangan orang pertama, yaitu Nina-chan yang menceritakan pengalamannya selama perjalanan menuju Jepang hingga bertemu dengan Endo.

7. Tema cerita itu adalah tentang ingin menunjukkan sosok lelaki yang terkadang tidak setia dan hanya peduli pada keinginannya. Hal itu terlihat dari sosok Endo.

8. Salah satu amanat dari cerpen itu adalah perlunya sikap hati-hati terhadap pria yang hanya seperti 'kutu loncat' yang mementingkan cintanya yang sesaat.

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 11 Halaman 104 Kurikulum Merdeka, Bandingkan Puisi dan Cerpen Malaikat

Begitulah kunci jawaban Bahasa Indonesia kelas 11 halaman 116 kurikulum merdeka yang dijadikan sebagai bahan belajar dan bisa didiskusikan kembali di sekolah agar mendapat jawaban yang paling tepat.***

Disclaimer:
- Artikel ini merupakan sarana bagi wali siswa ataupun orang tua untuk membantu anak didik dalam memahami soal.
- Jawaban ini merupakan jawaban yang bersifat terbuka, siswa diharapkan bisa mengeksplorasi lebih jauh.
- Kebenaran dalam kunci jawaban ini tidak bersifat mutlak.

Editor: Titin Nuryani

Sumber: kemdikbud.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah