Kunci Jawaban Detik detik Asesmen Nasional SD Kelas 5 untuk Numerasi/ Matematika

- 26 September 2022, 21:25 WIB
Kunci Jawaban Detik detik Asesmen Nasional SD Kelas 5 untuk Numerasi/ Matematika
Kunci Jawaban Detik detik Asesmen Nasional SD Kelas 5 untuk Numerasi/ Matematika /pixabay/Pexels

INFOTEMANGGUNG.COM - Setelah belajar Asesmen untuk kelas 5 SD tentang materi literasi membaca, lanjutkan dengan kunci jawaban detik detik asesmen nasional SD Kelas 5 untuk materi literasi numerasi alias matematika..

Dalam mengerjakan soal matematika memang perlu banyak berlatih, karena itu  kunci jawaban detik detik asesmen nasional SD Kelas 5 ini penting untuk pengenalan soal dan cara menghitung bagi murid kelas 5 SD yang akan menghadapi asesmen di bulan  Oktober sampai November mendatang.

Untuk materi numerasi atau matematika kelas 5 SD yang dipelajari diantaranya ialah: memahami bilangan bulat terutama bilangan negatif, mempelajari bilangan desimal 2 angka di belakang koma, belajar persentase dari bentuk pecahan, menghitung kuadrat bilangan, menentukan luas dan keliling bangunan.

Baca Juga: Istilah Pancasila Dalam Kehidupan Kenegaraan Pertama Kali Dikenalkan Oleh Ir. Soekarno Dalam Sidang BPUPKI

Langsung saja pelajari kunci jawaban detik detik asesmen nasional SD Kelas 5 untuk numerasi alias matematika ini.

1. Membeli Tas
Debi, Putri, Safa, Anis dan Sinta pergi ke toko tas. Mereka membeli tas dengan harga yang berbeda-beda.

Berikut harga tas yang dibeli:

• Debi membeli tas seharga Rp246.400,00.
• Putri membeli tas seharga Rp56.300,00.
• Safa membeli tas seharga Rp125.500,00.
• Anis membeli tas seharga Rp75.600,00.
• Sinta membeli tas seharga Rp279.800,00.

Manakah pernyataan berikut yang benar? Berilah tanda centang (√) pada setiap pernyataan yang benar!

A. Tas Aris seharga tujuh ratus lima puluh enam ribu rupiah.

B. Tas Debi seharga dua ratus empat puluh enam ribu empat ratus rupiah.

C. Tas Putri seharga lima puluh enam ribu tiga ratus rupiah.

Jawaban: (B) dan (C)

2. Kamar Ceacilia seluas 4 m x 8 m. Ayah Ceacilia bermaksud mengganti ubin kamar Ceacilia dengan yang baru. Ukuran ubin yang akan dipasang adalah 40 cm x 40 cm. Jumlah ubin baru yang diperlukan ialah sebanyak ....

Baca Juga: Jawaban Soal: Kebutuhan Belajar adalah Jarak atau Kesenjangan antara Sasaran Belajar yang Ingin Dicapai ....
A. 20 ubin

B. 40 ubin

C. 200 ubin

D. 400 ubin

Jawaban: (C)

3. Perbandingan uang Andre dan Edi adalah 2 : 5, sedangkan perbandingan uang Edi dan Chandra adalah 3 : 4. Jumlah uang mereka bertiga adalah Rp1.230.000,00. Mereka bertiga sepakat membagi uang mereka, sehingga perbandingan uang Andre : Edi : Chandra menjadi 1 : 2 : 3.
Berilah tanda centang (√) pada setiap pernyataan yang benar!

A. Edi memberikan sebagian uang kepada Andre dan Chandra masing-masing Rp25.000 dan Rp15.000. [benar/salah]

B. Uang Chandra sebelum dibagikan sebesar Rp600.000. [benar/salah]

Jawaban: A (Benar), B (Benar)

4. Soal cerita Penghijauan - Sekolah mengadakan kegiatan penghijauan di lingkungan sekolah. Hal itu dilakukan dengan menanam bunga. Ada 200 batang bibit tanaman yang disediakan. Bibit terdiri dari bibit mawar 80 batang, sedangkan sisanya adalah bibit melati dan kamboja.

Pasangkanlah banyak bibit melati dengan kamboja yang mungkin!
Banyak bibit melati

65 batang

73 batang

80 batang

Banyak bibit kamboja yang mungkin...

A. 40 batang

B. 47 batang

C. 55 batang

D. 80 batang

Jawaban: (C) 55 batang, (B) 47 batang, (A) 40 batang

5. Bibit tanaman yang sudah ditanam sebanyak 128 batang.
Bibit melati dan kamboja yang sudah ditanam masing - masing 35 batang.
Berdasarkan informasi di atas, berilah tanda centang (√) pada kolom benar atau salah dari setiap pernyataan berikut!

A. Banyak bibit yang belum ditanam adalah 72 batang. [benar/salah]

B. Bibit mawar yang belum ditanam adalah 45 batang. [benar/salah]

Jawaban: A (Benar), B (Salah)

Baca Juga: Istilah Pancasila Dalam Kehidupan Kenegaraan Pertama Kali Dikenalkan Oleh Ir. Soekarno Dalam Sidang BPUPKI

Demikian tadi contoh pertanyaan di kunci jawaban detik detik asesmen nasionalSD Kelas 5 untuk matematika atau numerasi. Pelajari soal dengan baik karena banyak soal yang berupa soal cerita.***

 

Editor: Septyna Feby


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah