Jawaban Soal Irama Lompat Jangkit Yang Benar Adalah? Berikut Ini Jawaban Lengkapnya

- 14 September 2022, 19:56 WIB
irama lompat jangkit yang benar adalah
irama lompat jangkit yang benar adalah /Andrea Piacquadio/pexels.com

Teknik lompat jangkit sebetulnya hampir sama dengan teknik lompat jauh. Perbedaannya terletak pada lompat jangkit sebelum melakukan tolakan. Pada lompat jangkit ketika melompat didahului dengan melakukan tolakan untuk berjingkat dan melangkah. Berikut Teknik lompat jangkit:

Gerakan Awalan (Approach)
Teknik awalan lompat jangkit diawali dengan mengambil ancang-ancang sekitar 10-20 langkah yang disesuaikan dengan keinginan masing-masing. Langkah tersebut setara dengan jarak 45 meter menuju papan tolakan pertama yaitu Hop.

Baca Juga: Jawaban Soal Tempat Atau Lokasi Pemasangan Poster Yang Strategis Kecuali

Sebelum melakukan ancang-ancang, atlet memulai persiapan dengan cara start berdiri. Usahakan untuk selalu rileks, belajar mengatur nafas dengan baik, dan fokus pada papan tolakan. Ingat jika pengaturan kecepatan lari sangat menentukan keberhasilan untuk mencapai lompat yang sejauh-jauhnya.

Gerakan Jingkat (Hop)

Lompatan pertama (Hop) dilakukan dengan menggunakan kaki terkuat kalian untuk melakukan tolakan. Selain itu, jika kalian menggunakan kaki terkuat sebelah kanan. Maka, mendarat nya dengan kaki kanan lagi. Bentuk gerakan inilah yang dinamakan dengan berjingkat (hop). Hal itu juga dimaksudkan agar menghasilkan jarak lompat yang jauh.

Gerakan Langkah (Step)

Tolakan kedua pada tahap step ini dapat dilakukan dengan menggunakan kaki yang sama pada tolakan pertama yakni kaki terkuat. Sederhananya pada saat melayang segera kaki satunya (kiri misalnya) di ayun kan dari belakang ke depan atas. Lakukan hal itu bersamaan dengan kaki kanan di tolakkan ke atas ke depan.

Gerakan Lompat (Jump)

Pada tahapan lompat (jump) kaki terkuat tetap digunakan untuk melakukan tolakan. Singkatnya, begitu kaki kalian mendarat, usahakan kaki langsung melakukan tolakan ke arah depan dengan membungkukkan badan agar condong ke depan.

Halaman:

Editor: Siti Juniafi Maulidiyah

Sumber: Brainly


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah