Contoh Alur Tujuan Pembelajaran Matematika Fase F SMA ATP Kelas 12

- 28 Juli 2022, 19:14 WIB
Alur Tujuan Pembelajaran (ATP) SMA
Alur Tujuan Pembelajaran (ATP) SMA /

INFOTEMANGGUNG.COM -  Contoh Alur Tujuan Pembelajaran Matematika Fase F SMA ATP Kelas 12 dibuat agar para pelajar bisa mencapai tujuan belajar matematika dengan menggunakan penalaran dan pemahaman masalah. ATP Matematika SMA Kelas 12 bisa didownload lewat link Fase F yang ada di akhir artikel ini.

Di ATP Kurikulum Merdeka dirumuskan capaian pembelajaran umum dan capaian pembelajaran per elemen dimana di kelas 12 ini ada elemen geometri serta analisis data dan peluang.

Melalui contoh Alur Tujuan Pembelajaran Matematika Fase F SMA ATP Kelas 12 diketahui bahwa para murid diharakan bisa memakai macam-macam angka di dalam bilangan real serta operasinya menurut konteks permasalahan juga memodelkan fenomena hubungan dua besaran dengan fungsi yang sesuai.

Baca Juga: Pedoman Contoh Alur Tujuan Pembelajaran Bahasa Inggris Fase C ATP SD Kelas 6

Berikut ini potongan contoh ATP mengenai statistik dimana murid diharapkan dapat mengetahui beda populasi dan sampel termasuk teknik pengambilannya, merumuskan pertanyaan percobaan statistik serta mengidentifikasi informasinya.

Pada pelajaran peluang para murid akan diajarkan cara mengonstruksi rumus permutasi, menjelaskan pengertian dan konsep kombinasi, membandingkan serta mengidentifikasi masalah dengan Kombinasi dan Permutasi.

Saat mempelajari lingkaran, potongan contoh Alur Tujuan Pembelajaran Matematika Fase F SMA ATP Kelas 12 memberi arahan para murid akan diajarkan antara lain tentang konsep, luas, kelling, panjang busur,  luas juring, hubungan sudut pusat serta keliling dari lingkaran.

Baca Juga: Contoh Alur Tujuan Pembelajaran Bahasa Inggris Fase F ATP SMA Kelas 11 dan 12 Kurikulum Merdeka

Capaian umum di bidang statistika dari Alur Tujuan Pembelajaran Matematika Fase F SMA ATP Kelas 12 ini, para murid diharapkan mampu melakukan penyelidikan statistika dengan data bivariat. Para murid bisa mengenali asosiasi dua variabel kategorikal dan numerikal.

Halaman:

Editor: Septyna Feby

Sumber: guru.kemdikbud.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x