Pertanyaan Refleksi Tugas Modul 1.2 Guru Penggerak, Diagram Trapesium Usia Guru Penggerak

1 April 2024, 13:53 WIB
Pertanyaan Refleksi Tugas Modul 1.2 Guru Penggerak, Diagram Trapesium Usia Guru Penggerak /Pexels.com /SHVETS production/

INFOTEMANGGUNG.COM – Berikut inilah contoh jawaban pertanyaan refleksi tugas modul 1.2 Guru Penggerak, diagram trapesium usia Guru Penggerak.

Kali ini kita akan membahas pertanyaan refleksi tugas modul 1.2 Guru Penggerak.

Yuk simak apa saja sih pertanyaan refleksi tugas modul 1.2 Guru Penggerak ini.

Baca Juga: Tugas Mulai dari Diri 1.2.A.3 Nilai dan Peran Guru Penggerak, Refleksi Diagram Trapesium Usia Guru Penggerak

Untuk teman-teman yang penasaran, yuk simak pembahasan berikut ini.

Pertanyaan Refleksi Tugas Modul 1.2 Guru Penggerak

Refleksi:

SELISIH USIA

1. Peristiwa positif = 41 tahun – 18 tahun = 23 tahun
2. Peristiwa negatif = 41 tahun – 14 tahun = 27 tahun

1. Apa peristiwa positif dan negatif yang saya tuliskan di sana?

Jawaban:

Peristiwa positif yang saya dapatkan yaitu ketika saya berhasil meraih prestasi belajar pada saat SMK, yakni menjadi juara satu lomba cerdas cermat peringatan hari besar islam yang mewakili kelas.

Peristiwa negatif yang pernah saya lakukan ketika berada di bangku MTS kelas 1 ialah tidak patuh aturan tata tertib sekolah sehingga saya mendapatkan hukuman dari guru.

2. Selain saya, siapa lagi yang terlibat di dalam masing-masing peristiwa tersebut?

Jawaban:

Positif: pihak yang terlibat dalam peristiwa ini adalah rekan sejawat, dan wali kelas.

Negatif: pihak yang terlibat pada peristiwa kedua adalah wali kelas, rekan sejawat, dan orang tua.

3. Dampak emosi apa saja yang saya rasakan hingga sekarang? (silakan gunakan roda emosi Plutchik untuk mengidentifikasi persisnya perasaan Bapak/Ibu di masa itu)

Jawaban:

Emosi positif yang terdapat pada diri saya ialah selalu merasa senang, gembira, kagum dan taat.

Sementara untuk emosi negatif ialah penyesalan, kekecewaan, tidak percaya diri, dan malu.

4. Mengapa momen yang terjadi di masa sekolah masih dapat saya rasakan dan masih dapat memengaruhi diri saya di masa sekarang?

Jawaban:

Momen yang terjadi di masa sekolah masih memengaruhi saya karena masa itu menyimpan kenangan yang kuat dan beragam emosi.

Kenangan tersebut dapat memberikan semangat dan pelajaran bagi saya di masa kini.

5. Pelajaran hidup apa yang saya peroleh dari kegiatan trapesium usia dan roda emosi, terkait peran saya sebagai guru terhadap peserta didik saya?

Jawaban:

Dapat kita ketahui bersama bahwa pendidikan yang pertama kali kita dapatkan adalah di lingkungan keluarga.

Dari trapesium usia dan roda emosi, saya belajar bahwa sebagai guru, saya memiliki peran penting dalam membimbing dan memahami emosi serta kebutuhan peserta didik untuk menciptakan pembelajaran yang bermakna.

6. Bagaimana saya menuliskan nilai-nilai yang saya yakini sebagai seorang Guru, dalam 1 atau 2 kalimat menggunakan kata-kata: "guru", "murid", "belajar", "makna", "peran"?

Jawaban

Peran menjadi seorang guru itu tidak mudah, butuh proses tanpa putus semangat belajar serta butuh ekstra tenaga dan pikiran untuk melayani murid dalam rangka untuk mendorong kekuatan kodrat murid agar menciptakan suasana kelas yang menyenangkan dan pembelajaran yang bermakna.

Baca Juga: Modul 1.2 Nilai dan Peran Guru Penggerak, Sekolah dan Ekosistem Pendidikan Agar Berpihak pada Murid

jadi, itulah contoh jawaban dari pertanyaan refleksi tugas modul 1.2 Guru Penggerak, diagram trapesium usia Guru Penggerak.***

 

Disclaimer:

Kebenaran jawaban diatas tidak mutlak. Jawaban tersebut bersifat terbuka sehingga bisa dieksplorasi lagi lebih lanjut.

Editor: Siti Juniafi Maulidiyah

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler