Klasifikasi Simbol Legenda di Dalam Peta Materi Geografi

7 Januari 2024, 09:44 WIB
Legenda peta /pixabay @gdj/

INFOTEMANGGUNG.COM – Kata legenda mempunyai dua buah makna. Makna pertama adalah sebuah prosa atau cerita rakyat yang dari sudut pandang penulisnya itu benar-benar terjadi.

Baca Juga: Daftar Sembilan Unsur di dalam Peta Materi Geografi

Makna legenda kedua adalah sebuah keterangan dari berbagai macam simbol yang dipresentasikan di dalam peta.

Kali ini akan membahas tentang legenda yang ada di dalam peta. Ada empat kategori legenda di dalam peta, yaitu :

1 Simbol Titik

Simbol titik di dalam peta mempunyai banyak makna.

- Geometris

Makna pertama adalah sebagai simbol geometris atau sebuah bangun datar matematika.

Simbol geometris pada peta biasanya digunakan untuk menunjukan lokasi ibu kota, kota kecil, gunung, hingga ketinggian tempat yang diperjelas dengan angka.

Simbol titik di dalam peta juga ada banyak variasinya. Ada titik kecil dengan gelap penuh. Ada titik kecil yang berlubang.

Ada titik cukup besar dengan warna gelap penuh. Ada pula titik besar yang di tengah-tengah ada titik kecil dengan warna gelap penuh.

- Gambar

Makna kedua adalah simbol gambar. Simbol gambar berfungsi untuk menyatakan lokasi objek yang sesuai dengan kondisi sebenarnya.

Misalnya simbol jangkar digunakan sebagai objek pelabuhan. Simbol kapal terbang digunakan untuk objek bandara.

Simbol pohon kelapa digunakan sebagai objek perkebunan kelapa wasit. Simbol pohon pinus digunakan sebagai objek hutan pinus.

- Huruf

Makna ketiga adalah simbol huruf. Beberapa peta menggunakan simbol berupa huruf.

Misalnya huruf S untuk menyatakan nama sungai. Huruf L untuk menyatakan nama laut. Huruf Tl / Tk /Tel untuk menyatakan nama teluk.

2 Simbol Garis

Simbol garis di dalam peta mempunyai berbagai jenis dan makna. Simbol yang sering digunakan adalah simbol garis tipis, garis tebal, garis putus-putus, dan garis sejajar.

Simbol garis sering digunakan sebagai petunjuk batas wilayah, aliran sungai, jalan tol, dan lain sebagainya. Khusus untuk sungai garisnya berwarna biru.

3 Simbol Area atau Wilayah

Simbol ini digunakan untuk mempresentasikan objek topografi yang ada di permukaan bumi dan mempunyai luas atau bidang.

Sebagai contoh area batuan, area pertanian, perhutanan, rawa-rawa atau mangrove, dan lain sebagainya.

4 Simbol Warna

Simbol warna digunakan untuk mempresentasikan kondisi tempat yang ada di permukaan bumi. Simbol ini berkaitan dengan ketinggian dan kedalaman.

Semakin dalamnya laut maka warna birunya semakin gelap. Untuk laut yang dangkal menggunakan warna biru terang.

Baca Juga: Tidak Semua Denah Disebut Peta, Inilah Beberapa Syarat Sebuah Peta Mapel Geografi

Itulah klasifikasi dari legenda peta. ****

Dapatkan informasi terbaru terkait dunia pendidikan dengan bergabung di grup telegram kami. Mari bergabung di Grup Telegram dengan cara klik tombol dibawah ini:

Kamu juga bisa request kunci jawaban atau info lainnya dengan topik pendidikan.

Editor: Siti Juniafi Maulidiyah

Sumber: Scrib.com @Bizitzanarin

Tags

Terkini

Terpopuler