3 Jenis Rumah Tangga Ekonomi yang Berperan dalam Pembentukan GNI

24 September 2023, 19:30 WIB
Jenis rumah tangga /pixabay.com/mohamed_hassan/

INFOTEMANGGUNG.COM – Dari semua jenis pendapatan, secara garis besar ada 3 jenis rumah tangga yang terlibat dalam pembentukan GNI atau GNP.

Meskipun memiliki pera masing-masing, tapi semua jenis rumah tangga merupakan bagian dari GNP.

 Baca Juga: Berbagai Macam Klasifikasi Jenis Kebutuhan Manusia

Jenis Rumah Tangga 

3 jenis rumah tangga yang berperan dalam pembentukan GNI / GNP antara lain sebagai berikut ini :

Rumah Tangga Konsumen

Rumah tangga jenis ini adalah masyarakat pada umumnya dan merupakan bagian dari disposable income. Jadi semua pendapatanya digunakan untuk dibelanjakan kembali.

Karena itulah ada istilah bahwa gaji itu hanya numpang lewat. Setiap bulan seseorang memang menerima gaji, tapi tidak pernah akan bisa menyimpan semua gaji sepenuhnya.

Sebab gaji akan digunakan untuk membelikan semua kebutuhan. Tidak ada orang yang tidak membelanjakan kembali pendapatan yang telah diperoleh.

Meskipun sudah berusaha keras dan berhasil berhemat, pada akhirnya akan kemabali membelanjakan semua tabungannya.

Rumah Tangga Bisnis Penerima

Di sinilah merupakan tempat dimana rumah tangga konsumen akan menghabiskan pendapatannya.

Biasanya konsumen atau masyarakat yang mempunyai tabungan lebih memilih untuk menggunakan tabunganya sebagai bisnis atau investasi. Sehingga mempunyai 2 sumber penghasilan.

Selain itu jenis pendapatan yang termasuk ke dalam rumah tangga ini adalah :

1. Dana penyusutan yang dikeluarkan bisnis itu sendiri, contohnya interior, peralatan rumah tangga, dan sejenisnya.

2. Laba yang tidak dibagikan dan disimpan oleh bisnis itu sendiri.

3. Tabungan masyarakat, dana yang tidak digunakan untuk dikonsumsi.

Rumah Tangga pemerintah

Penghasilan pemerintah diperoleh dari pajak tidak langsung, pajak laba perusahaan perseroan dan pajak perseorangan.

Cara Menghitung GNP

Setiap jenis rumah tangga saling berhubungan dan membentuk GNP. Peran rumah tangga konsumsi dalam GNP adalah membelanjakan pendapatannya.

Rumah Tangga Bisnis melakukan kegiatan inventasi untuk memenuhi kebutuhan dari rumah tangga konsumsi. Rumah tangga pemerintah adalah pemerintah itu sendiri.

Semua jenis pengeluaran itu dilakukan dalam sebuah bentuk permintaan / pembelian barang dan jasa.

Jasa konsumsi memiliki simbol C, jasa Investasi atau bisnis memiliki simbol I, dan barang jasa yang dibeli pemerintah memiliki simbol G.

Sehingga menghasilkan persamaan sebagai berikut ini :

GNP = C + I + G

Atau

GNI = C + I + G

 Baca Juga: Berbagai Macam Klasifikasi Jenis Kebutuhan Manusia

Itulah penjelasan singkat tentang 3 jenis rumah tangga dalam mapel ekonomi dan cara untuk menghitung GNP / GNI. ***

<p><em>Dapatkan informasi terbaru terkait dunia pendidikan dengan bergabung di grup telegram kami.&nbsp;Mari bergabung di Grup Telegram dengan cara klik tombol dibawah ini:</em></p>

<p><a href="https://t.me/+-dPk-OQ9C485Mzhl" target="_blank" rel="noopener noreferrer"><button style="border: none; background-color: yellow; color: black; height: 35px; padding: 5px 25px; border-radius: 20px;"> <strong>Gabung Grup Telegram</strong> </button></a></p>

<p><em>Kamu juga bisa request kunci jawaban atau info lainnya dengan topik pendidikan.</em></p>

 

Editor: Siti Juniafi Maulidiyah

Sumber: Scrib.com @Bizitzanarin

Tags

Terkini

Terpopuler