Temukan Perbedaan Coaching, Mentoring, dan Konseling: Ternyata Ini Perbadaan Dari Ketiganya

23 September 2023, 09:30 WIB
Temukan Perbedaan Coaching, Mentoring, dan Konseling: Ternyata Ini Perbadaan Dari Ketiganya /Pexels.com / Fauxels/

INFOTEMANGGUNG.COM – Berikut inilah perbedaan coaching, mentoring, dan konseling, simak perbedaan ketiganya.

Mungkin sebagian besar orang sudah tidak asing lagi dengan istilah kata coaching, mentoring dan konseling ini.

Ya betul, ketiga istilah ini sering sekali digunakan ketika sekelompok orang memiliki tujuan untuk mencapai sesuatu.

Baca Juga: Kunci Jawaban PAI Kelas 8 Halaman 41 Kurikulum Merdeka, Nama-Nama Kitab dan Suhuf Allah SWT

Tidak sedikit orang juga yang sering menyebut istilah coaching, mentoring, dan konseling ini dengan sebutan pemimpin.

Mereka disebut pemimpin atau leader karena dianggap mampu untuk menjalankan tujuan yang sudah direncanakan sebelumnya.

Istilah seperti coaching mungkin sering kita dengar di dunia kepelatihan, baik itu pelatihan olahraga, Pendidikan, dan lain sebagainya.

Sementara mentoring sering ditemukan ketika kita membuat suatu kelompok dan dimpin oleh seseorang yang bernama mentor.

Sedangkan konseling biasa digunakan di dunia psikologi, istilah ini digunakan ketika konselor membantu individu untuk mengatasi masalahnya.

Tentu ketiga istilah tersebut memiliki pandangan dan pendapat yang berbeda-beda, namun ketiganya memiliki aspek tujuan tertentu.

Oleh karena itu, di artikel ini kita akan membahas terkait perbedaan coaching, mentoring, dan konseling.

Karena dengan memahami perbedaan ketiganya, kita dapat melihat tugas dan poksi dari masing-masing istilah tersebut.

Berikut inilah perbedaan coaching, mentoring, dan konseling, simak perbedaan ketiganya.

Coaching

Coaching adalah proses di mana seorang coach (pelatih) bekerja dengan klien untuk membantu mereka mencapai tujuan tertentu, meningkatkan keterampilan, atau mengatasi tantangan tertentu.

Coaching biasanya berfokus pada aspek tertentu, seperti keterampilan kepemimpinan, pengembangan karier, atau pencapaian tujuan bisnis.

Coach bertindak sebagai fasilitator yang memberikan umpan balik, panduan, dan dukungan kepada klien.

Biasanya, coaching bersifat singkat dan berorientasi pada tindakan, dengan penekanan pada perubahan perilaku.

Mentoring

Mentoring adalah hubungan yang lebih panjang antara seorang mentor (pendamping) yang lebih berpengalaman dan seorang mentee (yang mendapat bimbingan) yang ingin belajar dari pengalaman dan pengetahuan mentor.

Mentor berbagi pengalaman, pengetahuan, dan wawasan mereka dengan mentee dan memberikan panduan untuk pengembangan karier atau perkembangan pribadi mentee.

Mentoring bersifat lebih pribadi dan kurang terstruktur dibandingkan dengan coaching. Ini sering kali lebih menekankan pada pengembangan jangka panjang.

Konseling

Konseling adalah proses di mana seorang konselor membantu individu mengatasi masalah emosional, psikologis, atau pribadi yang mungkin mengganggu kesejahteraan mereka.

Konselor memiliki pelatihan khusus dalam bidang psikologi atau konseling dan dapat menggunakan berbagai teknik terapeutik untuk membantu klien.

Konseling bertujuan untuk membantu klien memahami diri mereka sendiri, mengatasi konflik, dan mengembangkan strategi untuk menghadapi masalah-masalah mereka.

Baca Juga: Kunci Jawaban MTK Kelas 9 Halaman 58 59: Uji Kompetensi 1 Pangkat Nol, Pangkat Negatif, Bentuk Akar

Itulah perbedaan coaching, mentoring, dan konseling. Dengan mengetahui perbedaan tersebut, kalian diharapkan mampu mengetahui poksi dan tugas dari ketiganya.***

 

Dapatkan informasi terbaru terkait dunia pendidikan dengan bergabung di grup telegram kami. Mari bergabung di Grup Telegram dengan cara klik tombol dibawah ini:

Kamu juga bisa request kunci jawaban atau info lainnya dengan topik pendidikan.

Editor: Siti Juniafi Maulidiyah

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler