Angklung dan Gong Termasuk Jenis Alat Musik? Simak Jawaban yang Benar dan Penjelasannya

15 Maret 2023, 16:21 WIB
Angklung dan Gong Termasuk Jenis Alat Musik? /Pexels.com / Teguh Dewanto/

INFOTEMANGGUNG.COM – Pelajaran seni musik yang dipelajari oleh siswa SMA membahas tentang jenis-jenis alat musik. Ada beberapa jenis alat musik yang dikenal, di antaranya chordophone, idiophone, membranophone, dan aerophone. Bentuk soal yang sering diujikan adalah soal pilihan ganda. Contoh soalnya yaitu angklung dan gong termasuk jenis alat musik? Siswa harus mengetahui jawabannya.

Ulasan ini disusun untuk membantu siswa dalam menjawab pertanyaan tersebut, karena pertanyaan itu sering muncul ketika ulangan. Namun, perlu diingat bahwa ulasan ini ditujukan sebagai bahan belajar persiapan ulangan, bukan untuk sontekan.

Jawaban yang tersaji pada ulasan ini dirangkum dari berbagai sumber yang relevan dan selaras dengan materi jenis-jenis alat musik. Oleh karena itu, kebenaran jawabannya tidaklah mutlak dan tidak dijamin 100 persen.

Baca Juga: Soal Ulangan Seni Musik Kelas 7 Kurikulum Merdeka Semester Genap tentang Paduan Suara Beserta Pembahasan

Adik-adik tetap dapat mencari atau membuka sumber referensi lain untuk menunjang penjelasan yang disediakan pada artikel ini. Berikut pemaparan alternatif jawaban dari pertanyaan angklung dan gong termasuk jenis alat musik? Simaklah pembahasannya hingga akhir.

Soal

Angklung dan gong termasuk jenis alat musik?

A.) chordophone

B.) idiophone

C.) membranophone

D.) aerophone

Jawaban

Opsi yang tepat untuk menjawab soal tersebut yaitu B.) idiophone.

Baca Juga: Musik Kontemporer Memiliki Ciri Apa Saja? Contohnya Juga Banyak

Pembahasan

Angklung dan gong termasuk jenis alat musik tradisional yang berasal dari Indonesia. Keduanya tergolong ke dalam jenis alat musik idiphone atau idiofon. Alat musik idiofon adalah jenis alat musik yang menghasilkan suara dari bahan yang membentuk alat musik itu sendiri.

Istilah "idiofon" berasal dari bahasa Yunani yaitu "idio" yang berarti sendiri dan "phone" yang berarti suara. Dalam arti luas, alat musik idiofon adalah alat musik yang tidak membutuhkan media getaran lain seperti senar atau udara untuk menghasilkan suara, melainkan suara dihasilkan langsung dari bahan yang membentuk alat musik tersebut.

Baca Juga: Soal Ulangan Seni Musik Kelas 7 Kurikulum Merdeka Semester Genap tentang Paduan Suara Beserta Pembahasan

Angklung adalah alat musik idiofon yang terbuat dari bambu. Alat musik ini terdiri dari beberapa pipa bambu yang disusun secara bertingkat dan diikat oleh tali atau anyaman bambu. Saat dipukul atau digoyangkan, angklung akan menghasilkan bunyi yang unik dan berirama. Angklung banyak dimainkan dalam musik tradisional dari daerah Sunda, Jawa Barat.

Gong adalah alat musik logam yang bentuknya datar dan terbuat dari bahan logam seperti perunggu atau besi. Gong memiliki diameter yang besar dan umumnya dipukul menggunakan bilah kayu atau pemukul khusus untuk menghasilkan suara yang bergetar dan keras. Gong sering digunakan dalam pertunjukan musik tradisional seperti gamelan dari Jawa atau Bali.

Itulah tadi jawaban dan pembahasan untuk menyelesaikan soal angklung dan gong termasuk jenis alat musik? Pembahasan yang sudah dipaparkan di atas dapat adik-adik pahami untuk lebih mengerti apa itu alat musik idiophone.***

Disclaimer: INFOTEMANGGUNG.COM tidak mengizinkan artikel dicopy paste atau dilakukan sindikasi dengan alasan apapun. Pembaca disarankan untuk mengeksplorasi referensi lain sebanyak-banyaknya.

Editor: Alif Atalia Gani

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler