Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 217 Menganalisis Struktur Teks Biografi George Saa

6 Februari 2023, 21:52 WIB
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 217 /

INFOTEMANGGUNG.COM – Gunakan kunci jawaban bahasa indonesia kelas 10 halaman 217 dalam artikel ini untuk referensi tambahan waktu mengerjakan pertanyaan.

Siswa yang sedang mencari kunci jawaban bahasa indonesia kelas 10 halaman 217 dapat menggunakan jawaban yang ada di artikel ini.

Tidak hanya peserta didik saja yang dapat menggunakan uraian jawaban ini namun juga orang tua yang ingin membantu putra-putrinya belajar.

 Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia kelas 10 Halaman 239, Menceritakan Kembali Teks Biografi BJ Habibi

Jawaban yang dijabarkan di sini disusun dari sumber-sumber yang kredibel yaitu buku-buku atau sumber ilmu pengetahuan lain.

Mengerjakan soal dengan bantuan kunci jawaban tepat untuk membiasakan diri dengan soal. Selain itu untuk lebih cepat menjawab soal.

Kunci jawaban bahasa indonesia kelas 10 halaman 217 sesuai dengan Kurikulum Merdeka akan tetapi adik-adik dianjurkan untuk tetap belajar terlebih dahulu dan tidak terburu-buru melihat jawaban soal.

Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 217

Tugas 

Bacalah teks biografi George Saa, Si Jenius dari Papua berikut ini kemudian analisislah struktur teksnya. Kerjakan di buku tugasmu

 

1. Orientasi : Bagian ini menceritakan siapa George Saa yaitu pada paragraf 1 sampai 3.

2. Peristiwa penting:

a. Ia bertutur, karena minimnya ekonomi keluarga, Oge sering tidak masuksekolah ketika SD hingga SMP. Jarak dari rumah ke sekolah sekitar 10 km. Oge harus naik “taksi” (angkutan umum) dengan ongkos Rp 1.500 sekali jalan.

Itu berarti Rp 3.000 pulang pergi. “Tidak bisa jajan. Untuk naik “taksi” saja Mama sering tidak punya uang. Kalau Oge mau makan harus pulang ke rumah,” katanya.

b. Selepas SD dan SMP yang kerap diwarnai bolos sekolah itu, Oge diterima di SMUN 3 Buper Jayapura. Ini adalah sekolah unggulan milik pemerintah daerah yang menjamin semua kebutuhan siswa, mulai dari seragam, uang saku, hingga asrama.

Kehausan intelektualnya seperti menemukan oase di sini. Ia mulai mengenal internet. Dari jagad maya ini ia mendapat macam-macam teori, temuan, dan hasil penelitian para pakar Fisika dunia.

 Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 72 Tugas 2 Temukan Makna Adjektiva dengan KBBI

c. Kebrilianan otak mutiara hitam dari Timur Indonesia ini mulai bersinar ketika pada tahun 2001 ia menjuarai lomba Olimpiade Kimia tingkat daerah. Oleh karena itu, prestasinya itu, ia mendapat beasiswa ke Jakarta dari Pemerintah Provinsi Papua.

Namun, mamanya melarang putra bungsunya berangkat ke ibu kota. Prestasi rupanya membutuhkan sedikit kenakalan dan kenekatan. Dengan dibantu kakaknya, Frangky, Oge berangkat diam-diam.

Ia baru memberi tahu niatnya kepada mama tercinta sesaat sebelum menaiki tangga pesawat. Mamanya menangis selama dua minggu menyadari anaknya pergi meninggalkan tanah Papua.

d. Oge kemudian membuktikan bahwa kepergiannya bukan sesuatu yang sia-sia. Tangis sedih mamanya berganti menjadi tangis haru ketika November 2003 ia menduduki peringkat delapan dari 60 peserta lomba Matematika Kuantum di India. .... (paragraf 9)

e. Setelah menerima penghargaan itu, George mendapat banyak fasilitas. Menteri Pendidikan saat itu, Malik Fadjar, meminta George memilih perguruan tinggi mana pun di Indonesia tanpa tes. .... (Paragraf 11)

 Freedom Institute menawari George kuliah di luar negeri. Ia boleh memilih negara mana pun. Mau di Benua Amerika, Eropa, bahkan Afrika sekali pun, terserah George. Beasiswa tersebut bukan hanya uang kuliah, tetapi juga uang saku dan biaya hidup. .... (Paragraf 12)

Rizal Mallarangeng mengusulkan agar dirinya memilih Amerika. Sebab, negara pimpinan Barack Obama tersebut bagus untuk belajar dan melakukan penelitian. George lantas mendaftar ke jurusan Aerospace

 Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 71 Datalah Istilah di Teks Pembangunan dan Bencana Lingkungan

3. Reorientasi

George lulus pada akhir 2009.

Kini, dia bekerja di perusahaan internasional yang bergerak di bidang migas sembari bantu-bantu di lembaga yang memberinya beasiswa, Freedom Institute. ‘’Tiga minggu ini aku di Jakarta. Nanti ke laut lagi,’’ katanya.

Setelah menjawab pertanyaan dengan jawaban yang telah dijabarkan tadi, semoga teman-teman dapat lebih mudah menyelesaikan pertanyaan.

Diingatkan kembali bahwa kunci jawaban yang terdapat di artikel ini hanyalah sebagai alat bantu saja guna mempercepat mengerjakan soal.

Adapun kunci jawaban bahasa indonesia kelas 10 halaman 217 ini sudah sesuai dengan semangat Kurikulum Merdeka dimana adik-adik bisa mencari sumber tambahan lain di luar buku pelajaran dan penjelasan di kelas. Semoga bermanfaat dan tetap semangat belajar. ***

Disclaimer:

  • Artikel ini merupakan sarana bagi wali murid atau orang tua untuk membantu anak didik dalam memahami soal.
  • Jawaban ini merupakan jawaban yang bersifat terbuka, siswa diharapkan bisa mengeksplorasi lebih jauh.
  • Kebenaran dalam kunci jawaban ini tidak bersifat mutlak.

Sumber: buku.kemdikbud.go.id

Editor: Siti Juniafi Maulidiyah

Sumber: Buku.kemdikbud.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler