Pengelolaan Sekolah yang Partisipatif, Transparan dan Akuntabel Dapat Dicapai dengan Cara

28 Januari 2023, 17:06 WIB
Pengelolaan Sekolah yang Partisipatif, Transparan dan Akuntabel Dapat Dicapai dengan Cara /pexels.com/Alena Darmel /

INFOTEMANGGUNG.COM - Pengelolaan sekolah yang partisipatif, transparan dan akuntabel dapat dicapai dengan cara yang seperti apa.

Untuk mengetahui cara yang ditempuh untuk bisa mengelola sekolah yang partisipatif, transparan dan akuntabel bisa disimak pembahasannya di bawah ini.

Persoalan yang ditanyakan di paragraf pertama di atas sebenarnya berasal dari soal yang terdapat di post test Modul 1 Mengenal Rapor Pendidikan di topik Rapor Pendidikan sebagai Sumber Data Perencanaan.

Topik itu khusus diberikan bagi para guru yang telah terdaftar menjadi peserta program pelatihan merdeka mengajar yang diselenggarakan oleh pemerintah.

Baca Juga: Dimensi yang Tidak Terdapat Dalam Rapor Pendidikan Satuan Pendidikan pada Jenjang Dikdasmen adalah

Program tersebut bertujuan untuk mengedukasi para guru dalam memahami konsep dari Kurikulum Merdeka yang bakal diberlakukan di semua jenjang pendidikan, mulai dari PAUD hingga pergurunang tinggi.

Sementara itu, terkait tulisan ini yang akan membahas tentang pengelolaan sekolah yang partisipatif, transparan dan akuntabel dapat dicapai dengan cara yang seperti apa merupakan media untuk membantu para guru memahami Kurikulum Merdeka secara parsial.

Pasalnya, pembahasan lengkap terkait persoalan tentang pengelolaan sekolah sudah dibahas di platform merdeka mengajar.

Di sisi lain, kunci jawaban yang diberikan di tulisan ini pun hanya bersifat sebagai pelengkap untuk menambah bahan untuk belajar memahami Kurikulum Merdeka.

Selain itu, kunci jawaban yang diberikan pun tidak dijamin dapat memberikan jawaban yang tepat seratus persen.

Nah, di bawah ini merupakan ulasan terkait soal post test Modul 1 mengenai pengelolaan sekolah yang partisipatif berikut dengan pembahasannya.

Baca Juga: Rapor Pendidikan : Identifikasi, Refleksi, dan Benahi Kurangi Manipulasi Data dengan 5 Prioritas Rekomendasi

Pertanyaan

Pengelolaan sekolah yang partisipatif, transparan dan akuntabel dapat dicapai dengan cara ...

A. Melibatkan kepala sekolah dan guru dalam menyusun perencanaan peningkatan mutu.

B. Meningkatkan jumlah sarana dan prasarana sekolah.

C. Melibatkan semua warga sekolah untuk berpartisipasi dalam peningkatan mutu.

D. Melibatkan beberapa warga sekolah yang sesuai dengan pertimbangan kepala sekolah.

Alternatif Jawaban

C. Melibatkan semua warga sekolah untuk berpartisipasi dalam peningkatan mutu

Pembahasan

Pada dasarnya untuk meningkatkan mutu ataupun kualitas pendidikan yang diselenggarakan oleh satuan pendidikan tidak bisa dari satu pihak saja.

Baik dari pihak satuan pendidikan saja, keaktifan guru dan murid, komite sekolah, ataupun keterlibatan orang tua ataupun wali murid.

Karena itu, untuk meningkatkan mutu pendidikan haruslah melibatkan seluruh pemangku kepentingan di setiap satuan pendidikan.

Jadi, peningkatan mutu satuan pendidikan melibatkan seluruh warga sekolah, mulai dari kepala sekolah, para guru, petugas sekolah, siswa, wali murid, hingga lingkungan sekitar tempat sekolah itu berada.

Baca Juga: Manakah Pernyataan Berikut yang Kurang Tepat Mengenai Rapor Pendidikan?

Informasi Tambahan

Sekadar informasi, kunci jawaban yang diberikan di dalam ulasan berikut ini merupakan jawaban yang bersifat terbuka.

Maksudnya, jawaban yang diberikan masih bisa ditambahkan ataupun dilengkapi dari sumber lainnya agar menambah wawasan para peserta pelatihan merdeka mengajar.

Karena itu, peserta merdeka mengajar masih diperbolehkan mencari sumber rujukan lainnya agar makin yakin untuk menjawab soal-soal yang ada pada post test Modul 1 ini.

Begitulah ulasan singkat dari kunci jawaban atas soal post test Modul 1 tentang pengelolaan sekolah yang partisipatif, transparan dan akuntabel dapat dicapai dengan cara seperti apa.***

Disclaimer: INFOTEMANGGUNG.COM tidak mengizinkan artikel di-copy paste atau dilakukan sindikasi dengan alasan apa pun.

Editor: Rian Dwi Atmoko

Sumber: sinau-thewe.com

Tags

Terkini

Terpopuler