Apa Peran Rapor Pendidikan bagi Satuan Pendidikan? Kunci Jawaban Post Test Modul 1

28 Januari 2023, 14:17 WIB
Apa Peran Rapor Pendidikan bagi Satuan Pendidikan? Kunci Jawaban Post Test Modul 1 /pexels.com/Yan Krukau/

INFOTEMANGGUNG.COM - Tulisan ini mengulas apa peran Rapor Pendidikan bagi satuan pendidikan yang dapat dijadikan sumber referensi untuk memahami konsep Kurikulum Merdeka.

Pertanyaan tersebut dapat ditemukandi bagian post test saat peserta pelatihan merdeka mengajar telah menyelesaikan Modul 1 Mengenal Rapor Pendidikan pada topik Rapor Pendidikan sebagai Sumber Data Perencanaan.

Modul 1 tersebut dapat dipelajari di dalam platform merdeka mengajar yang bisa diunduh melalui gawai masing-masing peserta program merdeka mengajar ataupun diakses melalui laman merdeka mengajar.

Baca Juga: Manakah yang Perlu Anda Perhatikan Jika Satuan Pendidikan Anda akan Menggunakan Rapor Pendidikan?

Adapun soal tentang apa peran Rapor Pendidikan bagi satuan pendidikan merupakan salah satu alat untuk mengevaluasi pemahaman peserta merdeka mengajar tentang konsep Kurikulum Merdeka.

Sebenarnya, peserta merdeka mengajar bisa memahami konsep kurikulum itu apabila menyimak dengan serius materi-materi yang diberikan.

Bahkan, peserta juga bisa menjawab soal-soal yang diberikan di platform tersebut yang terbagi atas tiga bagian soal, yaitu latihan pemahaman, cerita reflektif, dan post test.

 

Nah, agar bisa menjawab soal post test Modul 1 tersebut, peserta perlu menyimak materi dengan seksama dan mencari informasi tambahan dari sumber lainnya agar makin memahami kurikulum tersebut.

Salah satunya bisa melalui membaca tulisan ini yang akan membahas peran Rapor Pendidikan bagi satuan pendidikan sebagai tambahan referensi untuk belajar.

Berikut ini kunci jawaban sekaligus ulasan atas pertanyaan yang ada di post test modul 1 Mengenal Rapor Pendidikan yang dilengkapi pembahasan ringkasnya.

Baca Juga: Apakah Manfaat Rapor Pendidikan dalam Sistem Administrasi dan Pengelolaan Data di Satuan Pendidikan?

Pertanyaan

Apa peran Rapor Pendidikan bagi satuan pendidikan?

A. Sebagai alat perangkingan antara satuan pendidikan dan satuan pendidikan lainnya.

B. Sebagai dokumen administrasi tambahan yang perlu diisi.

C. Sebagai alat bantu dalam mencari kesalahan.

D. Sebagai alat bantu dalam peningkatan dan perbaikan mutu layanan pendidikan.

 

Alternatif Jawaban

A. Sebagai alat perangkingan antara satuan pendidikan dan satuan pendidikan lainnya.

Pembahasan

Rapor Pendidikan bagi satuan pendidikan berperan sebagai alat untuk memberikan rapor satuan pendidikan.

Adapun rapor satuan pendidikan merupakan data-data yang berisi indikator-indikator dan hasil mutu pendidikan di satuan pendidikan.

Untuk mengetahui mutu suatu satuan pendidikan, maka diperlukan adanya perbandingan dengan satuan pendidikan yang serupa dan memiliki karakteristik lokasi, sosial, ekonomi murid yang sama.

 

Tujuan untuk membandingkan rapor satuan pendidikan dengan satuan pendidikan yang serupa adalah untuk mengukur kualitas pendidikan secara lebih adil.

Hal itu karena indikator yang digunakan untuk melihat rapor satuan pendidikan tidak hanya berdasarkan wilayah, tetapi juga secara nasional.

Baca Juga: Mengapa Satuan Pendidikan Perlu Menggunakan Rapor Pendidikan dalam Kegiatan Perencanaan dan Penganggaran?

Namun begitu, satuan pendidikan tidak bisa mengetahui sekolah-sekolah mana saja yang dapat dijadikan pembanding. Satuan pendidikan hanya dapat melihat nilai secara keseluruhan, bukan daftar sekolah yang dijadikan pembanding.

Pembandingan dengan satuan pendidikan yang serupa berfungsi agar pengguna bisa mengetahui secara riil performa dan kualitas dari satuan pendidikannya.

Sayangnya, hasil pembandingan ini hanya diketahui oleh kepala dinas provinsi untuk menghindari pemeringakatan.

Sekian pembahasan mengenai soal yang terdapat pada post test Modul 1 tentang apa peran Rapor Pendidikan bagi satuan pendidikan yang bisa dijadikan bahan untuk belajar.***

Disclaimer: INFOTEMANGGUNG.COM tidak mengizinkan artikel di-copy paste atau dilakukan sindikasi dengan alasan apa pun.

Editor: Rian Dwi Atmoko

Sumber: sinau-thewe.com

Tags

Terkini

Terpopuler