Kunci Jawaban Tema 6 Kelas 5 Halaman 34 Konvensi Hak-Hak Anak

4 Januari 2023, 20:32 WIB
Kunci Jawaban Tema 6 Kelas 5 Halaman 34 Konvensi Hak-Hak Anak /

INFOTEMANGGUNG.COM – Artikel ini berisi kunci jawaban tema 6 kelas 5 halaman 34 tentang Konvensi Hak-Hak Anak, teks bacaan pada halaman 33 buku Tema 6 Kelas 5 SD/MI.

Kunci jawaban tema 6 kelas 5 halaman 34 tentang Konvensi Hak-Hak Anak merupakan bagian dari Subtema 1 tentang Suhu dan Kalor.

Namun, pembahasan dalam artikel ini akan difokuskan pada teks bacaan di halaman 33 yang berjudul Konvensi Hak-Hak Anak.

Baca Juga: Kunci Jawaban IPA Kelas 9 Halaman 36 Semester 2 Tentang Menghitung Transformator

Tujuan dibuatnya artikel ini adalah untuk membantu adik-adik kelas 5 SD mengerjakan soal-soal di buku Tema 6.

Selain itu, artikel ini juga dapat digunakan oleh orang tua untuk membantu anak-anaknya belajar di rumah.

Seperti diketahui bahwa membaca bacaan yang panjang membutuhkan ketelatenan dan fokus. Sementara itu, anak-anak sering kehilangan fokus. Maka, peran orang tua sangat penting dalam membuat anaknya fokus membaca teks.

Kunci Jawaban Tema 6 Kelas 5 Halaman 34 Tentang Konvensi Hak-Hak Anak

Dalam halaman 34, siswa akan diminta untuk mengerjakan soal berdasarkan bacaan di halaman 33.

Soal

1. Tuliskan beberapa kata-kata sulit yang belum kamu pahami. Cari tahu makna kata tersebut dengan mendiskusikannya bersama teman dan gurumu!

Jawab: Konvensi, ratifikasi, identitas, diskriminasi, eksploitasi

2. Buatlah daftar hak anak yang kamu dapatkan dari bacaan di atas! Catatlah hak-hak tersebut di bawah ini!

Jawab:

a. Hak kelangsungan hidup

b. Hak perlindungan

c. Hak tumbuh kembang

d. Hak berpartisipasi

Baca Juga: Soal dan Kunci Jawaban Matematika Kelas 5 Halaman 164, serta Pembahasannya

3. Dari daftar yang kamu buat di atas, tulis dan tandailah hak-hak yang sudah kamu dapatkan dengan membuat tanda centang

Jawab: Saya sudah mendapat semua hak di atas. Saya mendapat kelangsungan hidup, perlindungan dari eksploitasi, kekerasan, dan penelantaran. Kemudian saya juga memperoleh hak tumbuh kembang yang baik, serta berpartisipasi karena bebas mengutarakan pendapat.

4. Bagaimana kamu mendapatkan hak-hak tersebut

Jawab: Saya mendapat hak-hak tersebut di atas dari orang tua yang menjamin saya mendapatkan hak kelangsungan hidup, perlindungan, tumbuh kembang, dan berpartisipasi. Orang tua memastikan saya mendapat gizi yang cukup, perlindungan kesehatan, dan tumbuh kembang, serta bebas dari kekerasan.

Baca Juga: Kunci jawaban tema 1 kelas 5 halaman 33, Kondisi Geografis Pulau Kalimantan Berdasarkan Peta

Selain itu, di sekolah juga mendukung saya mendapatkan hak-hak di atas. Di sekolah saya bebas mengutarakan pendapat dan mendapat pengajaran yang baik.

Kunci jawaban tema 6 kelas 5 halaman 34 tentang Konvensi Hak-Hak Anak dalam artikel ini bersifat sebagai referensi tambahan dalam menjawab. Siswa tetap harus menggunakan kreatifitasnya sendiri dalam menjawab soal. ***

Disclaimer: INFOTEMANGGUNG.COM tidak mengijinkan artikel dicopy paste atau dilakukan sindikasi dengan alasan apapun.

 

Editor: Siti Juniafi Maulidiyah

Sumber: buku.kemdikbud.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler